Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban Lorenzo Usai Disindir Valentino Rossi dan Quartararo

Kompas.com - 17/09/2020, 18:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Jelang MotoGP San Marino lalu, Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) bingung dengan ketidakhadiran Jorge Lorenzo sebagai test rider.

Rossi tidak bisa menjawab keberadaan Jorge Lorenzo sebagai test rider Yamaha ketika ditanya oleh wartawan pada konferensi pers MotoGP San Marino, Kamis (10/9/2020).

Begitu juga dengan Quartararo tak paham dengan eksistensi peraih juara dunia MotoGP 2015 sebagai pebalap penguji.

The Doctor, julukan Rossi, sempat menyindir akan merekrut Andrea Dovizioso (Ducati) sebagai pengganti Lorenzo.

Baca juga: Maverick Vinales Percaya Diri Tatap MotoGP Emilia Romagna 2020

"Saya pasti akan senang dengan Andrea, saya akan merekrutnya sekarang sebagai test rider," seloroh Rossi.

"Tetapi, saya harap dia akan mendapatkan tim baru untuk balapan, dia masih muda," ujar The Doctor melanjutkan dikutip video unggahan laman resmi MotoGP.

Namun, baru-baru ini, Lorenzo muncul di media jelang MotoGP Emilia Romagna yang juga digelar di Sirkuit Misano pada Minggu (20/9/2020).

Melansir Moto.it, ketiadaan Lorenzo sebagai test rider Yamaha lantaran salah satu dampak pandemi Covid-19.

Baca juga: MotoGP Emilia Romagna, Yamaha Cemaskan Kecepatan Valentino Rossi

Lebih jelasnya, akibat larangan bepergian yang dialami oleh teknisi Jepang.

Ya, sebagian besar dari tim pengetesan Yamaha ini adalah teknisi Jepang.

Sedangkan, adanya larangan bepergian memaksa para teknisi Jepang tersebut untuk tetap berada di rumah.

"Ada masalah terkait Covid-19 yang menghalangi transfer beberapa tim dari Jepang," kata Lorenzo dikutip Moto.it.

"Bagaimanapun, saya yakin saya bisa membantu perjuangan Yamaha, dan saya bertekad menjalankan pekerjaan saya sebagai penguji sesegera mungkin," ujar dia melanjutkan.

Baca juga: Jelang MotoGP Emilia Romagna, Rossi Ajak Vinales Main Kotor-kotoran

Hal yang sama juga dilontarkan oleh Manager of Two-Wheel Michelin Motorsport, Piero Taramasso.

"Sekarang ini, sepertinya semua test rider dari semua pabrikan akan ada di sana. Saya tahu beberapa pabrikan Jepang memiliki masalah mendatangkan stafnya, karena ada jumlah hari yang terbatas bagi mereka berada di area Schengen," ujar Taramasso.

Taramasso menambahkan, para pabrikan Jepang tersebut sedang mengupayakan bisa datang, menyadari sesi tes ini akan sangat penting.

Fungsi keberadaan Lorenzo berguna untuk membantu Yamaha masalah komponen pada mesin yang bebas diganti untuk tahun depan tanpa melanggar regulasi.

Baca juga: Jelang MotoGP Emilia Romagna, Quartararo Bantah Penilaian Valentino Rossi

Lorenzo akan bekerja dengan mantan kepala mekanik Valentino Rossi, yakni Silvano Galbusera.

Keduanya akan berusaha mencoba mengurangi kelemahan Yamaha dari segi top speed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com