Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil MotoGP San Marino 2020, Franco Morbidelli Juara, Valentino Rossi Ke-4

Kompas.com - 13/09/2020, 19:44 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Hasil MotoGP San Marino 2020 menempatkan pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, di podium juara.

Franco Morbidelli meraih gelar juara MotoGP San Marino 2020 setelah berhasil finis tercepat pada balapan yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (13/9/2020) malam WIB.

Memulai balapan dari urutan kedua, Franco Morbidelli sukses merebut posisi terdepan sejak lap pertama. 

Pebalap asal Italia itu sukses mempertahankan posisi terdepan hingga akhirnya finis dengan catatan waktu 40 menit 31,524 detik.

Sementara itu, Valentino Rossi yang start dari urutan keempat berhasil menyodok ke posisi kedua sejak awal balapan.

Baca juga: Link Live Streaming MotoGP San Marino 2020, Balapan Mulai 19.00 WIB

Pebalap berjuluk The Doctor itu lalu bersaing dengan Franco Morbidelli yang memimpin balapan.

Namun, setelah sempat lama menempati urutan kedua, Valentino Rossi akhirnya harus pasrah finis pada posisi keempat.

Pebalap veteran Yamaha itu kalah bersaing dengan pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, yang berhasil merebut posisi kedua.

Sementara itu, Valentino Rossi sebenarnya sempat menempati urutan ketiga, tapi kemudian The Doctor disalip oleh pebalap Suzuki, Joan Mir, pada lap terakhir.

Adapun Maverick Vinales sebagai perebut pole position justru tercecer pada urutan ketujuh.

Empat pebalap Yamaha telah tampil gemilang sejak sesi kualifikasi MotoGP San Marino dengan menduduki empat urutan terdepan.

Maverick Vinales sukses merebut pole position setelah mencatatkan waktu lap tercepat, 1 menit 31,411 detik.

Setelah Vinales, posisi kedua dan ketiga dihuni oleh duo pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo.

Morbidelli berhak menempati urutan kedua seusai mencatatkan waktu lap 1 menit 31,723 detik.

Baca juga: Harapan Bos Yamaha untuk Valentino Rossi dkk pada Race MotoGP San Marino

Adapun Quartararo berada di urutan ketiga dengan catatan waktu lap 1 menit 31,791 detik.

Sementara itu, Valentino Rossi menempati urutan keempat pada sesi kualifikasi MotoGP San Marino.

MotoGP San Marino adalah balapan seri keenam pada musim ini yang digelar di tengah pandemi virus corona. 

Sebelumnya, lima seri balapan telah digelar pada agenda MotoGP 2020, yakni MotoGP Spanyol, MotoGP Andalusia, MotoGP Ceko, MotoGP Austria, dan MotoGP Styria.

Setelah ini, persaingan para pebalap akan berlanjut di MotoGP Emilia Romagna yang masih akan digelar di Sirkuit Misano, Italia.

Baca selengkapnya: Hasil MotoGP San Marino - Morbidelli Juara, Rossi Gagal Podium

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com