Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Walau MotoGP 2020 Hanya 13 Seri, Marc Marquez Tak Ubah Strategi

Kompas.com - 17/07/2020, 12:40 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Musim balap MotoGP 2020 kemungkinan besar hanya akan berlangsung dalam 13 seri.

Meski jauh lebih sedikit dibanding musim-musim sebelumnya, sang juara bertahan, Marc Marquez mengaku tidak akan mengubah strateginya.

Pebalap Spanyol dari tim Repsol Honda itu mengaku bakal mengerahkan kemampuan optimalnya dalam setiap seri.

"Sulit, aneh karena kami tidak tahu persis berapa banyak balapan yang akan kita lalui," kata Marquez dikutip dari Motorsport.com.

"Namun, dalam pikiranku, mentalitasnya sama. Saya selalu berusaha mengerahkan 100 persen kemampuan di setiap balapan," ujar pengoleksi juara dunia delapan kali ini.

Marquez menyatakan dirinya akan berupaya tidak melakukan kesalahan di setiap balapan.

“Strateginya akan sama dengan 10 seri, 13 atau 20. Cobalah untuk mendapatkan hasil maksimal setiap akhir pekan, dan jika saya dapat mengambil lima poin lagi, saya akan mencoba," kata kakak Alex Marquez itu.

Baca juga: Sang Adik Dipindah Honda ke Tim Satelit, Marc Marquez: Saya Senang!

Musim balap MotoGP 2020 sampai saat ini baru menjadwalkan balapan dalam 13 seri.

Seluruh seri balapan yang sudah terjadwal hanya berlokasi di Eropa, tepatnya di delapan sirkuit di lima negara.

Ada tiga seri di luar Eropa yang masih berupaya untuk dipentaskan, yakni di Argentina, Thailand, dan Malaysia.

Namun, nasib ketiga seri tersebut hingga kini belum jelas.

MotoGP 2020 seharusnya berlangsung dalam 20 seri dan dimulai sejak Maret lalu.

Akan tetapi, pandemi virus corona membuat banyak seri batal terselenggara.

Musim balap MotoGP 2020 akhirnya baru dimulai pada 19 Juli.

Baca juga: Abaikan Cedera Bahu, Marc Marquez Fokus Tingkatkan Performa Motor di MotoGP Spanyol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com