Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Menantu Crazy Rich Kaltim, Putri Isnari Diminta Membiasakan Diri Pakai Perhiasan Emas

Kompas.com - 15/05/2024, 17:15 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Menjadi menantu dari pengusaha Haji Alwi yang dijuluki sebagai 'crazy rich Kaltim', penyanyi Putri Isnari cerita soal tradisi dari keluarga suami, Abdul Azis. 

Tradisi tersebut adalah untuk Putri Isnari memakai perhiasan emas di acara-acara keluarga.

"Sebenarnya yang pakai emas itu adat dari Bugis," ucap Putri dikutip dari YouTube FYP Trans7.

"Jadi memang tradisi di situ kalau perempuan bagusnya pakai emas, tapi enggak diwajibkan," jelasnya.

Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat D'Academy musim 4 itu juga mengklarifikasi kabar yang menyebut dirinya ditegur ibu mertua karena tak memakai perhiasan emas.

Baca juga: Cerita Cinta Putri Isnari dan Abdul Azis

"Bukan, enggak (ditegur), jadi Putri enggak terbiasa," ucapnya.

"Putri bukan enggak mau, tapi belum terbiasa. Jadi (ibu mertua) 'ayo harus dibiasain, karena tradisi,' enggak disemprot sih," lanjutnya.

Karena itu, setelah mengetahui bahwa itu bagian dari tradisi keluarga suaminya, Putri akhirnya mencoba beradaptasi.

"Itu cuma tradisi aja, bukan yang digimanain," kata Putri dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

Baca juga: Putri Isnari Sebut Abdul Aziz Tak Melarangnya Bernyanyi Usai Menikah

"Cuma menghormati juga keluarga Azis, karena tradisinya seperti itu, kalau acara pakai emas, biar enggak dibeda-bedakan," lanjutnya.

Memakai perhiasan emas memang menjadi hal baru bagi Putri.

Selama ini jika memang harus memakai perhiasan, Putri akan lebih memilih emas berwarna putih.

"Kalau ada pakai emas putih. Enggak terbiasa emas yang gold itu, paling aksesoris India," tuturnya.

Sementara itu, Putri yang saat menikah tak didampingi kedua orangtuanya karena telah meninggal dunia itu sempat jadi perbincangan karena uang panai yang diterimanya mencapai Rp 2 miliar.

Putri Isnari yang berusia 20 tahun itu menikah dengan Abdul Azis, putra dari pengusaha batu bara di Kalimantan Timur. 

Pernikahan keduanya dilaksanakan di Balikpapan Sport and Convention Center, Kalimantan Timur, pada Sabtu (20/4/2024).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Label Rekaman sampai Promotor Amerika Berkumpul Menyerukan Boikot Budaya terhadap Israel

Label Rekaman sampai Promotor Amerika Berkumpul Menyerukan Boikot Budaya terhadap Israel

Musik
Kang Daniel Umumkan Penutupan KONNECT Entertainment

Kang Daniel Umumkan Penutupan KONNECT Entertainment

K-Wave
Minta Maaf Tindakannya Buat Sekuriti Dipecat, Robby Purba Siap Berikan Bantuan

Minta Maaf Tindakannya Buat Sekuriti Dipecat, Robby Purba Siap Berikan Bantuan

Seleb
Cerita Oki Rengga Pernah Tinggal Bareng Lolox dan Mulai Redam Emosi Setelah Menikah

Cerita Oki Rengga Pernah Tinggal Bareng Lolox dan Mulai Redam Emosi Setelah Menikah

Seleb
Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Dapat Pujian Bey Machmudin hingga Adhiyat Manggung Bareng The Panasdalam Bank

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Dapat Pujian Bey Machmudin hingga Adhiyat Manggung Bareng The Panasdalam Bank

Film
Taylor Swift Hentikan Konser di Edinburgh untuk Bantu Seorang Penggemar

Taylor Swift Hentikan Konser di Edinburgh untuk Bantu Seorang Penggemar

Seleb
3 Momen Seru Fancon (G)I-DLE di Indonesia

3 Momen Seru Fancon (G)I-DLE di Indonesia

K-Wave
(G)-IDLE Bilang Menyala Abangku dan Semangka di Hadapan Neverland Indonesia

(G)-IDLE Bilang Menyala Abangku dan Semangka di Hadapan Neverland Indonesia

K-Wave
Sebelum Main Film Dilan 1984: Wo Ai Ni, Sule Sebut Ferdy Sudah Ngebet Berakting

Sebelum Main Film Dilan 1984: Wo Ai Ni, Sule Sebut Ferdy Sudah Ngebet Berakting

Film
Oki Rengga Mulai Redam Emosi sejak Berkeluarga, Khawatir Kena Kasus dan Dipenjara

Oki Rengga Mulai Redam Emosi sejak Berkeluarga, Khawatir Kena Kasus dan Dipenjara

Seleb
Sinopsis Film Crank 2: High Voltage, Perburuan Jason Statham Mencari Bos Mafia

Sinopsis Film Crank 2: High Voltage, Perburuan Jason Statham Mencari Bos Mafia

Film
Ketika Yuqi (G)-IDLE Terus-menerus Tertukar Ucapkan 'Kue Ape' dan 'Enak' dalam Fancon

Ketika Yuqi (G)-IDLE Terus-menerus Tertukar Ucapkan "Kue Ape" dan "Enak" dalam Fancon

K-Wave
Manggung Bareng The Panasdalam Bank di Festival Dilan 1983, Muhammad Adhiyat Gugup

Manggung Bareng The Panasdalam Bank di Festival Dilan 1983, Muhammad Adhiyat Gugup

Seleb
Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Bey Machmudin Tanya Pendapat Pemain Film Dilan 1983: Wo Ai Ni tentang Bandung

Film
Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Sule Terharu Nonton Akting Anaknya Ferdy Ardiansyah di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com