Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kru Serial Wonder Man Meninggal di Lokasi Syuting

Kompas.com - 07/02/2024, 14:33 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber EOnline

KOMPAS.com - Keluarga besar Marvel sedang berduka setelah kehilangan salah satu krunya secara tragis di atas atap lokasi syuting.

Seorang juru ikat atau rigger yang mengerjakan produksi Marvel, serial Wonder Man, meninggal dunia pada 6 Februari 2024.

Rigger itu meninggal setelah jatuh dari langit-langit saat berada di lokasi syuting.

“Kami mengucapkan belasungkawa kami yang terdalam kepada keluarga dan teman-temannya," kata perusahaan Marvel itu dalam sebuah pernyataan kepada E! News dikutip Kompas.com, Rabu (7/2/2024).

Baca juga: Namanya Mirip, Tom Hollander Tak Sengaja Terima Bonus ‘Menakjubkan’ dari Marvel yang Mestinya untuk Tom Holland dari film Avengers

Marvel juga mendukung pihak kepolisian untuk menyelidiki penyebab kecelakaan itu terjadi.

“Dan dukungan kami ada di balik penyelidikan penyebab kecelakaan ini,” lanjut pihak Marvel.

Departemen Kepolisian Los Angeles mengonfirmasi bahwa kru serial Wonder Man yang meninggal tersebut bernama Juan Carlos Osorio (41) dari Temple City, California, AS.

Pihak kepolisian Los Angeles tidak menganggap insiden itu sebagai sesuatu yang mencurigakan.

Meski demikian, pihak kepolisian mengatakan, penyelidikan sedang berlangsung.

Baca juga: Marvel Pecat Jonathan Majors, Imbas Kasus Kekerasan

Sementara E! News telah menghubungi Marvel untuk memberikan komentar tetapi belum mendapat tanggapan.

Series Wonder Man akan dibintangi oleh Yahya Abdul-Mateen II. Wonder Man juga akan menghadirkan kembali Ben Kingsley sebagai Trevor Slattery.

Wonder Man akan dirilis di bawah Marvel Spotlight Banner yang sama dengan series Echo baru-baru ini.

Wonder Man berkisah tentang Simon Williams, seorang bintang film yang menjadi superhero.

Karakter Wonder Man diperankan oleh Yahya Abdul-Mateen II.

Wonder Man akan memiliki 10 episode, yang lebih banyak dari series lainnya di MCU.

Baca juga: Kevin Feige Tegaskan Robert Downey Jr. Tidak Akan Kembali ke Marvel Cinematic Universe

Sementara, naskah seriesnya digarap oleh Andrew Gues, yang merupakan penulis-komedian berpengalaman.

Sehingga ada kemungkinan jika seriesnya nanti akan memasukan elemen humor yang kental.

Ini akan membuat Wonder Man menjadi seri terpanjang kedua setelah Daredevil: Born Again.

Wonder Man awalnya direncanakan dirilis pada tahun 2023 atau 2024. Namun, ada penundaan sehingga masih belum pasti jadwal rilis pastinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Konser Berlangsung 3 Jam hingga Izinkan Penggemar Pulang Duluan, B.I : Enggak Ada yang Mau Pulang?

Konser Berlangsung 3 Jam hingga Izinkan Penggemar Pulang Duluan, B.I : Enggak Ada yang Mau Pulang?

K-Wave
Rieke Diah Pitaloka Bikin Buku Puisi, Rangkum Perjalanan Spiritual yang Dialami

Rieke Diah Pitaloka Bikin Buku Puisi, Rangkum Perjalanan Spiritual yang Dialami

Seleb
Juicy Luicy Bahas Kenangan Cinta Masa Lalu yang Belum Dilupakan Lewat “Insya Allah”

Juicy Luicy Bahas Kenangan Cinta Masa Lalu yang Belum Dilupakan Lewat “Insya Allah”

Musik
Aksi B.I Turun Panggung Saat Konser Hype Up di Jakarta Buat Penggemar Histeris

Aksi B.I Turun Panggung Saat Konser Hype Up di Jakarta Buat Penggemar Histeris

K-Wave
Weverse Con 2024 Rusuh, Polisi dan Pemadam Kebakaran Dikerahkan

Weverse Con 2024 Rusuh, Polisi dan Pemadam Kebakaran Dikerahkan

K-Wave
Berangkat Haji, Citra Kirana Menangis Tinggalkan Anak

Berangkat Haji, Citra Kirana Menangis Tinggalkan Anak

Seleb
Mengenal Extreme Re-listening, Kebiasaan Memutar Musik Favorit Berulang Kali

Mengenal Extreme Re-listening, Kebiasaan Memutar Musik Favorit Berulang Kali

BrandzView
TXT Akan Gelar Konser di Indonesia, MOA Catat Tanggalnya

TXT Akan Gelar Konser di Indonesia, MOA Catat Tanggalnya

K-Wave
Citra Kirana dan Rezky Aditya Menunggu 2 Tahun untuk Bisa Berangkat Haji

Citra Kirana dan Rezky Aditya Menunggu 2 Tahun untuk Bisa Berangkat Haji

Seleb
Lai Guanlin Umumkan Pensiun dari Dunia Hiburan

Lai Guanlin Umumkan Pensiun dari Dunia Hiburan

K-Wave
Dibikin 'Kesal', Josh Groban Ajak Duet Penonton Konser David Foster yang Sempat Nyanyi 'You Raise Me Up'

Dibikin "Kesal", Josh Groban Ajak Duet Penonton Konser David Foster yang Sempat Nyanyi "You Raise Me Up"

Musik
Tawaran Pekerjaan Berkurang, Atalarik Syach Ungkap Pernah Punya Utang Rp 1 Miliar

Tawaran Pekerjaan Berkurang, Atalarik Syach Ungkap Pernah Punya Utang Rp 1 Miliar

Seleb
Squid Game Season 2 dan 3 Dikabarkan Telah Selesai Syuting, Bakal Dirilis dengan Waktu Berdekatan

Squid Game Season 2 dan 3 Dikabarkan Telah Selesai Syuting, Bakal Dirilis dengan Waktu Berdekatan

K-Wave
Rundown dan Prediksi Setlist Konser B.I HYPE UP 2024 di Jakarta

Rundown dan Prediksi Setlist Konser B.I HYPE UP 2024 di Jakarta

K-Wave
Hari Pertama Tayang, Film Ipar Adalah Maut Raih 153.557 Penonton

Hari Pertama Tayang, Film Ipar Adalah Maut Raih 153.557 Penonton

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com