Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagu Kolaborasi Putri Ariani dan Alan Walker Dirilis Besok

Kompas.com - 03/01/2024, 14:24 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Putri Ariani mengumumkan tanggal rilis lagu “Who I Am” yang merupakan lagu kolaborasinya dengan disjoki Alan Walker.

Lagu tersebut akan dirilis pada Kamis, 4 Januari 2024.

Kabar bahagia itu disampaikan oleh Putri Ariani melalui Instagram pribadinya.

Bismillahirrahmanirrahim hore. Sangat bersemangat memulai tahun baru ini dengan lagu baru dengan @alanwalkermusic dan @pedereliaas,” tulis Putri Ariani dikutip Kompas.com, Rabu (3/1/2024).

Baca juga: Putri Ariani Bakal Kolaborasi dengan Alan Walker Pada 2024

Apakah kalian siap?” tambah Putri.

Dalam unggahan foto itu memperlihatkan sosok Alan Walker dan judul lagunya sekaligus tanggal 4 Januari 2024.

Sebelumnya, Putri Ariani telah membeberkan bahwa awal tahun ini dia bakal merilis lagu bersama Alan Walker.

Namun waktu itu Putri belum dapat mengungkap detailnya.

Baca juga: Bersyukur Kariernya Melejit di 2023, Putri Ariani: Aku Memaknainya sebagai Golden Seventeen

“Judulnya ‘Who I Am.’ Itu aja bocorannya, tunggu aja update-nya di media sosial Putri,” kata Putri beberapa waktu lalu.

Selain itu, Putri menyebut akan memberikan banyak kejutan untuk penggemarnya pada tahun ini.

“Putri berharap 2024 nanti karya Putri bisa selalu didengarkan dan diterima. Aku akan fokus berkarya dan pastinya akan selalu surprise,” tutur Putri.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Putri Ariani (@arianinismaputri)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com