Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hanung Bramantyo Alami Patah Kaki, Sempat Kira Keseleo hingga Kenakan Sepatu "Iron Man"

Kompas.com - 28/12/2023, 10:07 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Hanung Bramantyo tampak sudah bisa beraktivitas setelah menjalani operasi kaki kirinya yang patah akibat tertimpa motor gede (moge).

Hanung pun sudah menghadiri jumpa pers film garapannya yang berjudul Trinil: Kembalikan Tubuhku yang digelar di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/12/2023).

Kendati begitu, Hanung terlihat menggunakan sepatu khusus untuk membantunya beraktivitas.

Kompas.com merangkum pernyataan Hanung tentang kondisi kakinya sebagai berikut:

Baca juga: Hanung Bramantyo Beberkan Bedanya Trinil: Kembalikan Tubuhku dengan Film Horor Lain

1. Sempat pikir keseleo

Hanung awalnya mengira dia hanya keseleo saat tertimpa moge.

Namun setelah dilakukan pengecekan dengan rontgen, ternyata kaki kiri Hanung patah.

“Iya ini kejadian pertama, saya pikir ini keseleo tadinya mau saya urut. Terus kemudian astrada (asisten sutradara) saya Si Yogi itu langsung menelepon saya, 'Mas langsung rontgen, jangan langsung masuk ke tukang urut dulu, rontgen dulu',” kata Hanung.

“Betul, ketika di-rontgen jawabannya itu, 'Mas patah, jadi bukan keseleo',” tambah Hanung.

Baca juga: Hanung Bramantyo Beberkan Kondisi Kakinya yang Patah, Kini Kenakan Sepatu Iron Man

Lebih lanjut, operasi sudah dijalani oleh suami Zaskia Adya Mecca itu.

2. Gunakan sepatu ‘Iron Man’

Hanung menyebut kondisi kakinya kini berangsur membaik usai operasi.

“Kaki saya sudah berangsur sembuh kan. Saya baru sadar ternyata kecanggihan kedokteran sudah luar biasa sekarang,” ucap Hanung.

Kini Hanung tampak mengenakan sepatu khusus yang disebutnya sepatu ‘Iron Man’ ketika beraktivitas.

Sebelumnya dia mengaku sempat dibuat panik ketika kakinya patah.

Baca juga: Patah Tulang Tertimpa Moge, Hanung Bramantyo: Saya Pikir Keseleo

“Jadi orang patah tulang, saya pikir pas didiagnosa patah itu, 'mati, tiga bulan make gips gitu kan', oh ternyata enggak,” tutur Hanung.

“Jadi dalam waktu tiga hari semua sudah tersambung dengan baik karena ada pen. Nah sekarang tinggal pemulihan. Nah dengan bantuan, saya nyebutnya sepatu Iron Man aja,“ tambahnya.

3. Jalani pemulihan

Hanung saat ini menjalani pemulihan.

Baca juga: Kondisi Hanung Bramantyo Pascaoperasi Kaki dan Ketidaktahuan Zaskia Adya Mecca soal Moge yang Dibeli

Hanung pun mengaku harus menunggu selama dua bulan agar kakinya bisa menapak sepenuhnya.

“Katanya (dokter) dua bulan baru bisa menapak,” ujar Hanung.

Dia berkelakar nantinya akan bisa naik motor lagi.

“Dua bulan baru bisa naik motor lagi,” tambah Hanung tertawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com