Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulunya Pemain Film, Kini Sunandar Tinggal di Gubuk Reyot Tengah Hutan

Kompas.com - 23/11/2023, 19:33 WIB
Andika Aditia

Penulis


KOMPAS.com – Roda hidup selalu berputar, mungkin hal ini juga yang dirasakan Sunandar.

Seorang pria paruh baya ini tinggal di sebuah gubuk bambu yang sudah reyot di tengah hutan yang ada di daerah Lembang, Bandung.

Gubuk bambu yang ditempati Sunandar memiliki akses menanjak karena berada di lereng pegunungan yang ada di Lembang.

Sunandar mengaku sudah tinggal di gubuk tersebut selama tiga tahun. Meski terasa miris, Sunandar tetap menikmati kondisi hidupnya saat ini.

“Enaklah, cocok di sini, adem,” ucap Sunandar dikutip dari kanal YouTube Hardi Artventure, Kamis (23/11/2023).

Menurut Sunandar, sebelumnya, gubuk bambu tersebut sudah ada sebelum ia tinggali tiga tahun lalu. Jadi ia hanya menempatinya dalam kondisi apa adanya.

Sunandar mungkin terlihat seperti pria paruh baya biasa. Tapi, siapa sangka, Sunandar ternyata dulunya adalah seorang pemain film era 80an.

Baca juga: Sempat Bintangi 3 Film Era 80an, Ini Alasan Christine Panjaitan Tak Lagi Main Film

Meski kini namanya sudah tak beken lagi, Sunandar mengaku dulunya adalah pemain film yang beradu akting dengan aktor seperti Roy Marten.

Sunandar mengaku, dulu ia sering memainkan film yang ditayangkan berbarengan dengan eranya Roy Marten saat berada di puncak karier.

“Saya dulu sempat main-main film. Eranya Roy Marten, itu benar,” ucap Sunandar.

Namun, Sunandar tak merinci judul film apa saja yang telah ia bintangi.

Lebih jauh, Sunandar menceritakan bagaimana dirinya bisa tinggal di gubuk bambu tersebut.

Baca juga: Fakta Menarik Noktah Merah Perkawinan, Remake Sinetron 90an

Kata Sunandar, hal ini terjadi setelah ia berpisah dengan istri terakhir yang ia nikahi beberapa tahun lalu.

Kata Sunandar, pernikahan dengan istri terakhirnya itu memang sudah bukan di usia mudanya lagi. Sunandar menikah dengan istri terakhir yang ia tak sebutkan namanya itu di usia 51 tahun.

Sayang, kata Sunandar, pernikahannya itu hanya bertahan beberapa tahun. Persoalannya gara-gara ekonomi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com