Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban Fuji Saat Ditantang Lula Lahfah Bertanding Tinju

Kompas.com - 18/11/2023, 05:57 WIB
Vincentius Mario,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selebgram Lula Lahfah menantang selebgram Fuji untuk bertanding tinju.

Tantangan itu diungkap Lula setelah mengalahkan Adhisty Zara dalam pertandingan tinju Superstar Knockout di Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (17/11/2023)

"Ada yang ingin kamu tantang bertanding enggak?" kata Raffi Ahmad sebagai ring announcer.

"Fuji," jawab Lula singkat.

Baca juga: Adhisty Zara Kalah dari Lula Lahfah dalam Pertandingan Tinju

Raffi kemudian memberikan mikrofon kepada Fuji yang juga hadir menonton Superstar Knockout.

"Kamu dengar sendiri Lula ingin tinju sama kamu, gimana?"

"Keren banget Kak Lula, congratulation ya. Aduh jangan dulu A (Raffi) kayaknya," jawab Fuji.

Selebgram Lula Lahfah keluar sebagai pemenang pertandingan tinju Superstar Knockout melawan aktris Adhisty Zara di Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (17/11/2023). Lula kemudian menantang selebgram Fuji untuk bertanding tinju selanjutnya.Bidik layar YouTube Rans Entertainment Selebgram Lula Lahfah keluar sebagai pemenang pertandingan tinju Superstar Knockout melawan aktris Adhisty Zara di Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (17/11/2023). Lula kemudian menantang selebgram Fuji untuk bertanding tinju selanjutnya.
Raffi Ahmad pun kembali menanyakan ulang kepada Fuji apakah mau menerima tantangan Lula.

Baca juga: El Rumi Menang Tinju Lawan Jefri Nichol di Superstar Knockout

"Insya Allah doain aja. Kayaknya bakal menang Kak Lula deh, jangan dong kak," lanjut Fuji.

"Jangan ragu-ragu," timpal Raffi Ahmad berguyon.

Sebelumnya, Lula memenangkan pertandingan berdasarkan penilaian 3 juri dengan skor 26-28, 27-30, dan 25-28.

"Yang jelas aku mau berterima kasih sama mama aku. Sama semua yang udah dukung, makasih banyak," kata Lula saat memberikan sambutan kemenangan.

Zara mengaku tak kapok untuk latihan tinju lagi meskipun sudah kalah dari Lula.

"Seru banget, terima kasih juga karena event ini aku jadi latihan boxing, aku jadi belajar. Sakit, banget. Kapok sih enggak," tutur Zara.

Setelah Zara vs Lula, Jefri Nichol dan El Rumi juga bertanding sebagai duel puncak dari rangkaian laga tinju Superstars Knockout.

Kemenangan berhasil diraih El Rumi atas dasar penilaian 3 juri dengan skor 38-38, 39-37, dan 39-37.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com