Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akting Perdana, Kucing Oren di The Marvels Ternyata Harus Belajar Adegan

Kompas.com - 14/11/2023, 20:22 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

Namun, kedua bintang kucing ini mudah sekali terganggu, yang berarti para pemain dan kru harus setenang mungkin di lokasi syuting.

"Kucing sangat berbeda dengan anjing. Kucing secara alami cukup gugup, karena itulah yang membuat mereka tetap (merasa)aman," Vaughan menjelaskan.

"Jadi, Anda harus secara perlahan mengajarkan mereka bahwa tidak ada sesuatu di sekitar yang akan menyakiti atau mengganggu mereka. Ini adalah proses yang cukup lambat," imbuhnya.

Adegan yang paling sulit adalah ketika Carol dan Goose harus berinteraksi.

Larson sangat alergi terhadap kucing, sehingga Vaughan atau pemeran pengganti lainnya akan menggantikannya.

Mengenakan setelan serba hijau yang kemudian disunting oleh tim VFX.

"Saya masih alergi. Saya berharap hal itu berubah. Tapi sampai itu terjadi, banyak anggaran CGI digunakan untuk saya dan kucing," ucap Larson.

Setelah film ini, Tango yang berusia 11 tahun akan pensiun, sebuah istirahat yang memang layak setelah satu proyek besar terakhir.

"Yang menurut saya sangat lucu dari kucing-kucing ini adalah mereka menjalani kehidupan sebagai hewan peliharaan," sang pelatih menjelaskan.

"Mereka memiliki banyak penggemar Goose di seluruh dunia, dan mereka benar-benar tidak menyadarinya. Mereka hanya melakukan kegiatan mereka sendiri," sambungnya.

The Marvels tayang di bioskop pada 10 November.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com