Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Dewanto Jadi Teroris di Film 13 Bom di Jakarta

Kompas.com - 26/10/2023, 19:22 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Rio Dewanto akan berperan sebagai ketua teroris di film 13 Bom di Jakarta.

Sejak pertama kali ditawari oleh Angga Dwi Sasongko, Rio Dewanto tak memiliki alasan untuk menolak peran sebagai teroris ini.

“Kalau saya sama sekali enggak mendukung apa pun bentuk terorisme, tapi ketika saya diberikan tantangan untuk berperan sebagai teroris, ini buat saya suatu pencapaian yang belum pernah saya coba di dunia seni peran, belum pernah sebelumnya ada tawaran seperti ini,” kata Rio saat ditemui di Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023).

Baca juga: Sisi Unik Rio Dewanto, Mulai Suka BTS dan Minum Kopi 12 Gelas Sehari

Selain peran yang sangat berbeda, Rio Dewanto juga memiliki pengalaman kerja sama yang cukup panjang dengan Angga Dwimas Sasongko.

Suami Atiqah Hasiholan ini selalu merasa puas dengan hasil kerja Angga di dunia sinema.

13 Bom di Jakarta juga menjadi produksi terbesar untuk film action dari Visinema Pictures.

Baca juga: Minum 10-12 Gelas Kopi per Hari, Rio Dewanto Netralisir dengan Pisang

“Jadi ya enggak ada alasan untuk bilang enggak juga, enggak dibayar juga enggak apa-apa,” kata Rio sambil tertawa.

Sebagai referensi, Rio Dewanto menggali lebih dalam karakter Arok dari Subcomandante Marcos.

Subcomandante Marcos merupakan Ketua Zapatista Meksiko yang menentang pemerintahannya karena korupsi dan sebagainya.

Selain Rio Dewanto, 13 Bom di Jakarta juga akan menampilkan Luthesa, Chicco Kurniawan, Ardhito Pramono, Putri Ayudya, Niken Anjani, Ganindra Bimo, Rukman Rosadi, dan masih banyak lainnya.

Film 13 Bom di Jakarta rencananya akan tayang di bioskop pada 28 Desember 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com