Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanti 5 Tahun, Marcello Tahitoe Rilis Do Over

Kompas.com - 06/10/2023, 21:50 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Marcello Tahitoe atau biasa dikenal Ello merilis single terbarunya yang berjudul “Do Over” di bawah naungan label musik MK Records.

Lagu ini rupanya diciptakan Ello pada 2018 lalu bertepatan setelah bebas dari kasus narkoba.

Ello mengakui, penantian yang cukup panjang sampai akhirnya bisa merilis lagu tersebut.

Baca juga: Ello dan Virzha Getarkan Panggung Konser Dewa 19 di GBK Lewat Pangeran Cinta

“Gue bikin ‘Do Over’ dari 2018. Dan lagu ini gue bikin lagu ini setelah gue keluar dari rehab,” kata Ello ditemui di daerah Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (6/10/2023).

“Kebayang enggak? Gue menunggu yang tepat untuk menaungi dan merilis lagu ini,” tambah Ello.

Suami Cindy Maria ini berujar bahwa lirik lagu ini berisikan perjalanan hidupnya sampai ia terkena kasus pada 2018 lalu.

Baca juga: Anak Jadi Sumber Inspirasi, Ello Sebut Sudah Buatkan Lagu

“Gue kayak mengulang kembali kayak apa yang gue lakukan 20 tahun lalu,” ucap Ello.

“Jadi saat itu gue mendapatkan energi untuk membuat lagu ini,” tambah Ello.

Adapun Ello menyanyikan lagu ini dengan lirik berbahasa Inggris.

Ello berharap “Do Over” bisa diterima banyak orang.

Baca juga: Momen Ello Gendong Anak Pertamanya, Dunia Tahitoe

“Ya gue cuman pengin berkarya aja, enggak lebih,” ujar Ello.

Sebagai informasi, lagu “Do Over” sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com