Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecolongan TikToker Makan Nasi Padang di Bioskop, Cinema XXI Kembali Lakukan Sosialisasi ke Pengunjung

Kompas.com - 22/09/2023, 13:46 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kecolongan karena konten TikToker makan nasi Padang di dalam bioskop, pihak Cinema XXI berniat melakukan kembali sosialisasi kepada pengunjung untuk tak membawa makanan dari luar.

Sebelumnya, konten TikTok dari Alwi Johan viral karena berhasil menyelundupkan dan makan nasi Padang di dalam studio bioskop Cinema XXI.

Dewinta Hutagaol selaku Head of Corporate Communications & Brand Management Cinema XXI mengatakan, pihaknya akan menggalakkan kembali sosialisasi ini lewat beberapa platform komunikasinya.

Baca juga: Alasan Cinema XXI Larang Penonton Bawa Makanan dari Luar Bioskop

“Sosialisasi ini telah dan akan terus kami lakukan melalui berbagai kanal komunikasi yang dimiliki oleh Cinema XXI, termasuk di antaranya akun resmi media sosial Cinema XXI, maupun imbauan yang kami tayangkan di layar bioskop,” kata Dewinta kepada Kompas.com, Jumat (22/9/2023).

Dewinta Hutagaol juga mengimbau penonton untuk tak melanggar peraturan dan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pihak Cinema XXI.

Semua peraturan dan ketentuan itu dibuat semata-mata demi kenyamanan para pengunjung saat datang menonton film ke bioskop.

Baca juga: Cinema XXI Sayangkan Konten TikToker Makan Nasi Padang di Bioskop

“Ketentuan-ketentuan tersebut dirancang agar pengunjung dapat menikmati pengalaman dan kenyamanan menonton film dengan kualitas terbaik, tanpa kompromi dan harga terjangkau di Cinema XXI,” kata Dewinta.

Diberitakan sebelumnya, pihak Cinema XXI sangat menyayangkan adanya konten social experiment dari akun TikTok @alwijo.bless yang membawa nasi Padang ke dalam bioskop.

Perilaku itu dikhawatirkan bisa mengganggu kenyamanan penonton lain yang sudah datang menyempatkan waktu dan uang untuk menikmati sebuah tontonan.

Baca juga: Sinopsis Psycho Pass: Providence, Akan Tayang di XXI

Alwi Johan sendiri kemudian melakukan permintaan maaf atas konten makan nasi Padang di bioskop miliknya.

Namun video permintaan maaf itu kembali menuai kecaman karena diakhiri dengan memesan nasi Padang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com