Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aldi Taher Kembali Gelar Konser pada Oktober 2023

Kompas.com - 21/09/2023, 13:33 WIB
Sania Mashabi,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Aldi Taher akan kembali menggelar konser bertajuk #MendadakKayang di Pos Bloc, Jakarta Selatan pada 13 Oktober 2023.

Pada konser mendatang, Aldi akan ditemani beberapa penyanyi Tanah Air seperti Lomba Sihir, Novia Bachmid, hingga Boni and Friends.

"Saya mau bikin konser #MendadakKayang, saya sama Lomba Sihir, adeknya Kevin Aprilio, sama Novia Bachmid tanggal 13 Oktober," kata Aldi Taher di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/9/2023).

Baca juga: Dikritik Jadi Lineup Saranghaeyo Indonesia 2023, Aldi Taher: Tolong Jangan Dicancel

Konser tersebut rencananya akan digelar pada pukul 19.00 WIB. Para penggemar bisa langsung mengakses tiketnya di aplikasi Astro secara gratis.

Sebelumnya, Aldi Taher sudah pernah menggelar konser bertajuk Tribute to Coldplay pada Senin (3/7/2023) di Bengkel Space SCBD, Jakarta Selatan.

Konser tersebut berjalan seru dan kocak. Banyak penonton yang memenuhi tempat di bagian festival. Sejumlah artis pun hadir dan berkolaborasi dengan Aldi.

Baca juga: Masuk Lineup Saranghaeyo Indonesia 2023, Aldi Taher Diprotes Warganet

Istri dan anak Aldi Taher, yakni Salsabillih dan Putri Salju Alusha, tak ketinggalan naik ke atas panggung dan berbagi cerita.

Aldi Taher membuka konsernya dengan lagu yang membuatnya viral, "Yellow".

Melihat ramainya penonton, Aldi Taher terkesima. Ia bertanya ke para penonton apakah mereka tidak bingung mengapa mau datang ke konsernya.

"Ini serius? Kalian enggak bingung ngapain ke mari? Gue aja bingung lho," ucap Aldi Taher setelah menyanyikan "Yellow".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com