Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syuting Petualangan Sherina 2, Sherina Kaget Kecoa Hutan dan Ketakutan Derby Romero

Kompas.com - 07/09/2023, 15:19 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Sherina dan Derby Romero menceritakan keseruan saat menjalani syuting film Petualangan Sherina 2 di hutan Kalimantan.

Sherina mengaku baru mengetahui kecoa hutan di sana.

“Aku ketemu kecoa hutan. Aku baru tahu di hutan ada kecoa, kukira hanya di gorong-gorong ternyata ada di hutan,” kata Sherina dalam acara "Hype Talk" Kompas.com.

Sementara Derby Romero justru takut pada hal-hal berbau serangga.

Baca juga: Mira Lesmana Ungkap Judul Pertama Film Petualangan Sherina

“Tahu enggak ceritanya, ‘itu apaan?’, ‘kecoa hutan’. Gue lari, mendingan di kapal,” timpal Derby Romero.

Sherina langsung membocorkan ketakutan lain yang dialami Derby saat bertemu serangga di hutan.

“Enggak usah kecoa, belalang. Aku lagi di mobil sama dia (Derby). Tiba-tiba 'gue enggak bisa nih, enggak bisa nih'. Di depan tiba-tiba cuma kayak belalang lucu gitu lho,” ungkap Sherina sembari tertawa.

Derby pun langsung menimpali bahwa belalang yang dilihatnya waktu itu cukup besar.

Baca juga: Film Petualangan Sherina 2: Jadwal Tayang, Pemeran, dan Alur

“Jadi gini, Derby itu takut serangga, serangga besar,” timpal Derby.

Diketahui, film yang disutradarai Riri Riza ini mengambil latar hutan di daerah Kalimantan untuk syuting.

Adapun Mira Lesmana menyebut membutuhkan waktu satu bulan lebih untuk menjalani syuting di hutan tersebut.

Film Petualangan Sherina 2 baru akan tayang di bioskop Indonesia mulai 28 September 2023.

Baca juga: Petualangan Sherina 2 Tak Ada Tiket Pre-sale

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com