Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Misteri Selama 27 Tahun, Terduga Pelaku Pembunuhan Tupac Shakur Terungkap gara-gara Memoar

Kompas.com - 21/08/2023, 08:11 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

"Mereka tahu bahwa dunia akan mengawasi jika mereka mengambil tindakan apapun terhadap Keefe. Mereka tidak ingin melakukan kesalahan langkah," lanjutnya.

Karena itu, dengan adanya memoar itu mereka merasa memiliki bukti kuat untuk menghukum Keefe.

"Salah satu aspek kuncinya adalah membangun kasus yang kuat dan berkas bukti yang merinci bagaimana Keefe adalah salah satu dari empat tersangka di dalam mobil, berperan penting dalam pembunuhan yang sebenarnya, kemudian penghancuran barang bukti yang sangat penting," kata sumber.

"Kata-kata dan komentar Keefe sendiri dalam wawancara dan memoarnya jelas menjadikannya sebagai tersangka pembunuhan," lanjut sumber itu.

Namun ada lebih banyak hal dalam kasus ini daripada sekadar menunjukkan pernyataan-pernyataan tersebut kepada juri.

"Para detektif telah mengumpulkan sebanyak mungkin informasi, bukti dan pernyataan saksi mengenai peran Keefe pada malam itu dan tindakan-tindakan yang dilakukannya setelah itu," kata sumber.

Keefe telah sangat membual tentang hal ini sehingga dia secara efektif telah membawa dirinya sendiri ke dalam masalah hukum yang besar.

"Mereka telah menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk mengumpulkannya dan terus memburu bukti-bukti yang menguatkan dan saksi-saksi lain yang memungkinkan untuk dewan juri," ujar sumber.

Keefe mengklaim dalam memoarnya, Tupac tampak meraih senjata sebelum eksekusi, tetapi pihaknya menembak lebih dulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com