Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/07/2023, 12:04 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Taylor Swift merupakan salah satu solois perempuan tersukses dengan penjualan album lebih dari 200 juta kopi.

Perjalanan kariernya dimulai dengan bergabung dalam label rekaman Big Machine Records di tahun 2005.

Dari seorang penyanyi country, Taylor Swift menjelma menjadi seorang diva besar dunia.

Karya-karyanya selalu sukses memikat hati para pencinta musik dunia.

Baca juga: Promotor Konser Taylor Swift di Singapura

Berikut urutan album-album milik Taylor Swift.

1. Taylor Swift (2006)

Album debut Taylor Swift dengan judul namanya sendiri sukses mencuri perhatian dunia.

Diproduseri oleh Robert Ellis Orrall, album Taylor Swift bercerita tentang ketakutan dan harapan seorang perempuan muda yang dibalut musik easy listening.

Dari album debut ini terlahir lagu-lagu hits seperti "Pictures to Burn", "The Outside", "Tied Together With a Smile", Mary’s Song", hingga "Teardrops On My Guitar".

Baca juga: Daftar Harga Tiket Konser Taylor Swift di Singapura, Termurah Rp 1,2 juta

2. Fearless (2008)

Dua tahun setelah album perdananya, Taylor Swift kembali meramaikan industri musik dengan album baru berjudul Fearless.

Taylor Swift melakukan lompatan besar dalam kariernya di usia yang masih tergolong muda, yakni 18 tahun.

Album Fearless menjadi tonggak penting dalam karier Taylor Swift.

Album ini melambungkan namanya ke kancah musik arus utama, membuatnya meraih banyak penghargaan dan mengukuhkan statusnya sebagai superstar pop.

"Hey Stephen", "You Belong With Me", hingga "White Horse" menambah deretan lagu-lagu terbaik Taylor Swift.

Baca juga: Taylor Swift Minta Fansnya Bersikap Baik kepada John Mayer

3. Speak Now (2010)

Album Speak Now mempertegas Taylor Swift adalah seorang penyanyi dan penulis lagu andal.

Kemampuan Swift untuk menangkap emosi mentah dan pengalaman pribadi dalam liriknya terlihat jelas di seluruh album, membuatnya mudah diingat dan mudah dipahami oleh para pendengarnya.

Album ini menampilkan perpaduan lagu-lagu yang ceria dan menyentuh hati, termasuk singel populer seperti "Mine", "Back to December", dan "Mean".

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com