Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Review Episode 1 dan 2 Drakor Revenant, Kim Tae Ri Berbayang Sosok Berambut Melayang

Kompas.com - 26/06/2023, 11:26 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Revenant adalah drakor horor misteri yang dimainkan oleh aktris Kim Tae Ri dan aktor Oh Jung Se.

Penulis naskah Revenant adalah Kim Eun Hee yang sudah terkenal dengan sejumlah karya seperti serial Kingdom (2021).

Revenant telah tayang mulai 23 Juni 2023 melalui SBS pukul 20.00 WIB dan Disney+ Hotstar.

Baca juga: Daftar Pemain dan Fakta Menarik Drama Korea Revenant

Kompas.com telah menyaksikan dua episode awal Revenant di Disney+ Hotstar dan berikut review yang mungkin dapat memberikan referensi tontonan baru untuk pembaca.

Batas minimal usia penonton Revenant adalah 15 tahun.

Sebagai catatan, drama ini mengandung adegan bunuh diri.

Dari adegan pertama Revenant sudah menyajikan kesan misteri dan menyeramkan.

Baca juga: Sinopsis Drama Korea Revenant, Kim Tae Ri Dirasuki Roh Jahat

Bagian awal Revenant memperlihatkan kematian salah satu tokoh yang berhubungan dengan kejadian-kejadian selanjutnya.

Kim Tae Ri sebagai Gu San Young pun melakoni adegan penting yang melibatkan sebuah benda mistis yang mana menjadi awal mula ia dirasuki oleh iblis jahat.

Drama ini juga memperlihatkan hubungan antara anak dan orangtua.

Jalan ceritanya seru karena menyingkap misteri kehidupan dan kematian beberapa tokoh.

Baca juga: Sinopsis The Revenant, Perjalanan Pemburu yang Penuh dengan Intrik

Suara jumpscare drama ini tidak terlalu banyak.

Namun memang pada adegan bunuh diri di sini menimbulkan kesan buruk dan bisa memicu trauma.

Akting Kim Tae Ri dan Oh Jung Se tentunya tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Dua bintang besar ini berinteraksi intens meski terkadang salah satunya diabaikan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com