JAKARTA, KOMPAS.com - Dokter kecantikan, Richard Lee, mendadak hadir di tengah ramainya proses perceraian Inge Anugrah dengan aktor Ari Wibowo dan Inara Rusli dengan penyanyi Virgoun.
Richard Lee memberi pekerjaan kepada Inge dan Inara.
Dalam jumpa pers di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Jumat (9/6/2023), Richard Lee juga menanggapi rumor bahwa ia panjat sosial (pansos).
Baca juga: Inge Anugrah Diberi Pekerjaan oleh Dokter Richard Lee, Jadi Direktur Marketing
Inge jadi direktur marketing, Inara brand ambassador
Richard Lee menawarkan jabatan direktur marketing perusahaan skincare yang baru didirikannya dan langsung diterima Inge Anugrah.
Perusahaan itu baru dua minggu beroperasi.
Inge senang mendapat pekerjaan dari dokter Richard Lee.
Baca juga: Inge Cerita Latar Belakang Pendidikan, Richard Lee: Orangtua Kamu Orang Mampu
"Diberi pekerjaan ini aku senang juga, aku yakin aku mampu, didukung dengan teman-teman yang baik. Aku bersyukur doa aku didengar. Aku senang dikelilingi orang yang positif," ujar Inge Anugrah.
Ia mengatakan akan membuat kedua anaknya bangga.
"Kenzo, Marco, aku ingin buat kalian bangga," tutur Inge Anugrah menyampaikan pesan kepada kedua anaknya.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.