JAKARTA, KOMPAS.com - Kanojo wa Kirei Datta adalah drama Jepang yang dirilis pada tahun 2021 lalu.
Drama ini merupakan salah satu karya dari Kinoshita Takao Maison de Police (2019) dan Daiyukai 2018 (2018).
Adapun aktor dan aktris yang membintangi drama ini adalah Nakajima Kento, Koshiba Fuka, dan Akaso Eiji.
Baca juga: Sinopsis Birdman, Aktor yang Mengalami Krisis Identitas
Drama ini merupakan versi lebih pendek dari drama Korea She Was Pretty yang dirilis pada tahun 2015 lalu.
Kanojo wa Kirei Datta adalah drama yang menceritakan Hasebe Sosuke yang bekerja sebagai pemimpin redaksi dari majalah mode The Most.
Sosuke dikenal sebagai sosok yang rasionalis, tidak ramah, dan berkepribadian dingin yang dipindahkan dari New York.
Baca juga: Sinopsis Catatan Si Emon, Film Jadul Ade Faisal Tayang di NET TV
Ketika muda dulu, ia adalah anak laki-laki yang kelebihan berat badan dan sering diintimidasi oleh orang-orang di sekitarnya.
Saat ini ia menjadi sosok lelaki elit dan tampan. Ia juga memiliki tujuan untuk bersatu dengan cinta pertamanya.
Sementara itu, Sato Ai sudah menganggur dan tinggal bersama sahabatnya sejak perusahaannya bangkrut.
Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Tale of the Nine Tailed 1938 Episode 11 dan 12
Kemudian ia bekerja di majalah "The Most", ia memiliki kepribadian enerjik, ceria, dan jujur.
Ketika bertemu kembali dengan Sosuke, Ai malah berusaha menyembunyikan identitas dirinya.
Mengapa Ai malah menyembunyikan identitasnya dari Sosuke?
Saksikan drama Jepang Kanojo wa Kirei Datta yang tayang di WeTV.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.