Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film Onde Mande! Rilis Poster dan Trailer, Shenina Cinnamon dan Emir Mahira Beradu Peran

Kompas.com - 31/05/2023, 21:18 WIB
Vincentius Mario,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Onde Mande!, film terbaru produksi Visinema yang bekerja sama dengan Gandrvng Film dan Visionari Capital, siap tayang di bioskop pada 22 Juni 2023.

Menjelang tayang, poster dan trailer film Onde Mande! dirilis pada Rabu (31/5/2023).

Bocoran sejumlah adegan film terungkap dalam video trailer berdurasi 2,09 menit di kanal YouTube Visinema Pictures.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Onde Mande, Serba Minang!

Trailer tersebut menampilkan kepanikan warga desa yang berencana mengeklaim hadiah sayembara bernilai Rp 2 miliar yang diselenggarakan oleh perusahaan sabun.

Film yang mengangkat kebudayaan lokal masyarakat Minangkabau itu dibintangi oleh Shenina Cinnamon, Emir Mahira, dan masih banyak lainnya.

Secara singkat, Onde Mande! mengisahkan Angku Wan (Musra Dahrizal), seorang pensiunan guru yang hidup di sebuah desa nelayan di tepi Danau Maninjau, Sumatera Barat.

Baca juga: Sinopsis Onde Mande, Film Indonesia yang Kental Budaya Minang

Dia memenangkan hadiah undian dari sebuah perusahaan sabun.

Hadiah bernilai miliaran rupiah tersebut akan ia gunakan untuk tujuan yang mulia, yaitu membangun desa demi kesejahteraan bersama.

Sebelum mengeklaim hadiah besarnya, Angku Wan meninggal dunia.

Baca juga: 3 Fakta Menarik Film Onde Mande!, Angkat Budaya Minangkabau dan Masuk Festival di Italia

Sepeninggalan Angku Wan, warga desa: Ni Ta (Jajang C Noer), Da Am (Jose Rizal Manua), Si Mar (Shenina Cinnamon) dan pemimpin desa menyusun rencana besar.

Mereka berusaha meyakinkan perusahaan sabun bahwa Angku Wan masih hidup demi menuntut hadiah dan mewujudkan pesan terakhirnya.

Kisah selengkapnya bisa disaksikan di film Onde Mande! yang tayang 22 Juni 2023.

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com