Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadiri Festival Film Cannes 2023, Cinta Laura dan Putri Marino Suarakan Pentingnya Perempuan di Industri Film

Kompas.com - 22/05/2023, 19:32 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Cinta Laura dan Putri Marino jadi perwakilan Indonesia untuk hadir di festival film bergengsi Festival Film Cannes 2023 di Cannes, Perancis.

Sebagai informasi, Festival Film Cannes digelar pada 16 Mei 2023 hingga 27 Mei 2023.

Cinta Laura sangat antusias bisa hadir di Festival Film Cannes, mengingat dia dan Putri Marino akan menyuarakan pentingnya peran perempuan di industri hiburan, khususnya industri perfilman. 

“Buat aku, kenapa perempuan penting untuk direpresentasi, sebagai perempuan potensi kita enggak terbatas. Setiap aku nonton film, pasti ada artis, tapi hal itu dilihat dari kacamata laki-laki,” ujar Cinta Laura di kawasan Letjen S Parman, Jakarta Barat, Senin (22/5/2023).

Baca juga: Netflix Umumkan Kabut Berduri, Putri Marino Beri Bocoran di Lokasi Syuting

“Perempuan diperlihatkan lemah dan tidak berdaya. Padahal perempuan tidak sepenuhnya seperti itu. Buat aku ini sangat penting untuk perempuan Indonesia karena perempuan itu memiliki kekuatan. Jadi sebagai perempuan tidak boleh takut untuk beropini, berdebat dan jadi bold woman,”lanjut Cinta.

Cinta menambahkan dia juga ingin mengubah pandangan orang-orang luar negeri soal Indonesia.

Selain ingin menunjukkan bahwa Indonesia kaya akan budaya, Cinta juga ingin menunjukkan bahwa banyak perempuan Indonesia berbakat dan sukses di berbagai bidang, baik itu dari bisnis, fesyen, hingga hiburan.

Baca juga: Cinta Laura Suarakan Stop Salahkan Korban Pelecehan Seksual

“Banyak perempuan yang kreatif dan inovatif di sini. Aku ingin mengajak mereka to show the world. Banyak perempuan Indonesia yang bertalenta dan tidak kalah dengan perempuan lain di dunia ini,” kata Cinta.

Sama dengan Cinta, Putri Marino juga bangga bisa hadir di Festival Film Cannes ini yang sudah lama menjadi impiannya.

Putri mengatakan, ia ingin mempresentasikan bahwa ada banyak perempuan bertalenta di industri perfilman Indonesia.

“Indonesia punya talenta-talenta yang sangat luar biasa dari banyak posisi. Kita mewakilkn fesyen, skin care, perfilman Indonesia, perempuan Indonesia. Jadi saya pribadi bersama Loreal Indonesia dan Cinta ingin membawa pesan ini untuk keberagaman Indonesia. Talenta-talenta itu berharapnya makin banyak lagi di Indonesia,” ucap Putri.

Baca juga: Netflix Umumkan Film Kabut Berduri, Dibintangi Putri Marino dan Lukman Sardi

Product Executive Makeup L'Oréal Paris, Klairine Rustan mengatakan, ada beberapa kegiatan Cinta Laura dan Putri selama di Festival Film Cannes.

“Sebelum kita udah ngerjain project Festival Film Cannes udah mulai awal Januari. Tanggal 25 Mei kita udah sampai di Cannes, tanggal pentingnya Cinta Laura akan jalan di red carpet festival pada 26 Mei. Lalu, tanggal 27 Mei Putri Marino akan jalan di red carpet festival,” tutur Klairine.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com