Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Menarik Comeback SEVENTEEN dengan FML

Kompas.com - 25/04/2023, 10:05 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

4. Telah bekerja keras

S.Coups mengatakan, selama mempersiapkan comeback, anggota staf SEVENTEEN sering mengatakan bahwa mereka bekerja terlalu keras.

Mengingat sudah berapa lama SEVENTEEN berada di industri, tetapi dia menjelaskan bahwa komentar ini selalu membuatnya merasa baik.

“Mereka pada dasarnya bertanya-tanya apakah perlu melakukan sebanyak ini ketika kita bisa berjalan dengan nyaman dan stabil,” ucap S Coups.

Meski demikian, para member memastikan baik-baik saja.

Baca juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Lean On Me (Versi Jepang) - SEVENTEEN

“Kami baik-baik saja, tetapi ini adalah perjalanan yang kami selesaikan dengan bekerja keras sampai pada titik di mana orang-orang di sekitar kami akan berkata, ‘kenapa kalian bekerja sejauh ini’,” lanjut S Coups.

5. Raih 4 juta stok pre order mini album

SEVENTEEN membuat catatan mengesankan dengan mini album barunya, FML.

Stok pre-order atau prapemesanan album itu melampaui 4 juta kopi. Itu artinya SEVENTEEN menjadi artis kedua yang meraihnya.

DK mengaku kaget sekaligus takjub mengetahui hal itu. Ia mengatakan, hal itu terjadi karena bukti cinta CARAT, penggemarnya kepada para member.

Baca juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Highlight (Versi Jepang) - SEVENTEEN

Karena itu ia berjanji bakal bekerja lebih keras. Sebagai informasi, stock pre-orders menunjukkan jumlah kopi yang diproduksi untuk sebuah album.

Jumlah tersebut merupakan perkiraan yang dihitung berdasarkan banyak faktor, termasuk yang dipesan penggemar. Leader SEVENTEEN, S.Coups melontarkan pendapat senada dengan DK.

“Itu membuat saya berpikir bahwa kami masih bergerak maju. Saya semakin yakin masih banyak tempat yang bisa didaki dan saya harus lebih rajin," tutur S.Coups.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com