Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/04/2023, 06:05 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Suga BTS akan memulai tur solonya pada April 2023. Sementara itu dia akan merilis sebuah film dokumenter yang akan ditayangkan di Disney+ Hotstar.

Film dokumenter bertajuk Suga: Road to D-DAY tersebut akan mengikuti perjalanan Suga BTS mengelilingi dunia, dari Seoul (Korea Selatan), Tokyo (Jepang), hingga Las Vegas (Amerika Serikat).

Dokumenter terbaru ini akan memperlihatkan konten eksklusif kehidupan Suga di balik layar saat ia mengelilingi dunia.

Baca juga: Suga BTS Umumkan Film Dokumenter SUGA: Road to D-DAY

Pria bernama lahir Min Yoongi itu berkeliling dunia untuk mengeksplorasi dan mempelajari berbagai genre musik baru.

Melalui dokumenter tersebut penonton akan menyaksikan bakat Suga yang mengagumkan.

Video teaser Suga: Road do D-DAY yang dirilis baru-baru, salah rapper BTS itu melakukan road trip", terbang dengan jet pribadi, dan berjalan menyusuri jalanan sebuah kota.

"Setiap kali menyelesaikan konser saya seperti 'wah lelah sekali'," kata Suga.

Baca juga: Lagu-lagu Suga BTS sebagai Rapper Agust D

Di tengah kesibukannya bersama BTS, Suga telah menjalin kerja sama dengan sejumlah penyanyi kondang seperti Halsey, Max, SPY, Suran, dan IU.

Sementara itu Suga BTS akan menggelar konser Agust D Tour Jakarta pada 26, 27, dan 28 Mei 2023.

Konser tersebut akan diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com