JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Bunga Citra Lestari sedang menyiapkan album dan film baru.
Penyanyi yang akrab disapa Unge ini menyiapkan semuanya di tengah kesibukan menjadi juri di ajang pencarian bakat Indonesian Idol.
"Aku lagi sibuk bikin album, jadi juri Indonesian Idol, dan persiapan film," kata Unge saat ditemui di peluncuran TCL di Central Park, Jakarta Barat, Jumat (31/3/2023).
Baca juga: Cara Bunga Citra Lestari Memilih Televisi di Rumah
Tanpa memberikan bocoran lebih jauh, Bunga Citra Lestari mengatakan ada banyak proyek seru yang akan dikerjakannya.
"Banyak upcoming project seru sih," ucapnya.
Bunga Citra Lestari sudah cukup lama tak merilis album baru.
Baca juga: Bunga Citra Lestari Ulang Tahun ke-40, Tawa dan Haru Bercampur dalam Meriahnya Pesta
Perempuan berusia 40 tahun itu terakhir merilis album It's Me BCL pada tahun 2017.
Lagu "Badai Telah Berlalu" menjadi singel terbaru yang diluncurkan oleh Unge.
Proyek tersebut merupakan kolaborasi dengan Laleilmanino dan Diskoria.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.