Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/03/2023, 14:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kontestan Indonesian Idol, Neyl Author, harus tersingkir dari ajang Indonesian Idol 2023.

Neyl tak bisa melangkah ke babak selanjutnya setelah gagal dalam Spektakuler Show 8, tadi malam, Senin (27/3/2023).

Perjalanan @naylauthor_ di panggung @indonesianidol sayangnya harus terhenti malam ini,” tulis akun Instagram Indonesian Idol dikutip Kompas.com, Selasa (28/3/2023).

Baca juga: Profil dan Biodata Anggis Indonesian Idol yang Tereliminasi di 8 Besar

Lewat Instagram-nya, Indonesian Idol mengucapkan terima kasih kepada Neyl Author yang sudah memberikan penampilan-penampilan yang spektakuler.

Thank you @naylauthor_ karena sudah memberikan penampilan-penampilan yang spektakuler. Sampai bertemu di panggung besar lainnya," lanjut Indonesian Idol.

Pada hasil voting semalam, Neyl mendapatkan hasil terendah sehingga membuatnya harus meninggalkan panggung Indonesian Idol 2023.

Baca juga: Tereliminasi dari Indonesian Idol 2023, Anggis Devaki: Tunggu Karya-karya Aku Ya

Dalam penampilannya di babak Spektakuler Show 8, Neyl membawakan lagu "Cari Pacar Lagi" yang dipopulerkan ST12.

Penampilan Neyl membuat para juri terpukau. Bahkan, lima juri memberikan standing ovation untuk Neyl.

Para juri juga memuji penampilan Neyl. Salah satunya, Anang Hermansyah.

Anang tak menyangka Neyl bisa membawakan lagu dengan genre melayu. Mengingat ia terbiasa membawakan lagu-lagu rock.

Baca juga: Dimansyah Laitupa Tereliminasi dari Indonesian Idol 2023

"Neyl seru juga kamu. Enggak nyangka ini di luar kebiasaan kamu nyanyiin lagu Melayu. Kamu bisa kolaborasi dan bisa berbagai macam genre,” kata Anang.

Namun, ternyata pujian dan standing ovation dari juri tak membuat Neyl bertahan di Indonesian Idol.

Kini tersisa enam kontestan yang masih bertahan, yakni Nabilah, Novia, Paul, Syarla, Rony, dan Salma.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com