JAKARTA, KOMPAS.com - Sudah bukan rahasia lagi bahwa penyanyi sekaligus aktris peran Lady Gaga akan berperan sebagai Harley Quinn di film Joker 2.
Aktris berusia 36 tahun ini akan beradu akting dengan Joaquin Phoenix di bawah arahan sutradara Todd Phillips.
Desas-desus kemunculan Lady Gaga sebagai Harley Quinn akhirnya terjawab lewat foto-foto yang beredar di internet.
Baca juga: Lady Gaga Jalani Syuting Joker 2 di New York, Dirias Jadi Harley Quinn
Film Joker: Folie A Deux sedang melangsungkan proses pengambilan gambar dan melibatkan Lady Gaga di dalamnya.
Berikut fakta-fakta dari Lady Gaga sebagai Harley Quinn.
Penampilan Harley Quinn versi Lady Gaga terlihat sangat jauh berbeda dengan versi Margot Robbie.
Jika Harley Quinn versi Margot Robbie terlihat urakan, Lady Gaga membawa kostum baru yang lebih rapi dan elegan.
Meskipun demikian, kesan penjahat dari Harley Quinn tetap terlihat tegas dari makeup yang dikenakan.
Baca juga: Penampilan Lady Gaga Kenakan Kostum Harley Quinn di Film Joker 2
Dalam foto-foto yang tersebar di internet, Gaga dikelilingi oleh kerumunan besar saat dikawal menuruni tangga gedung pengadilan oleh petugas polisi Kota Gotham.
Gaga mengenakan mantel merah, blus putih dengan berlian hitam serta rok hitam pendek.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.