Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suasana Hari Pertama Hammersonic 2023, Hammerhead Antusias meski Cuaca Panas Terik

Kompas.com - 18/03/2023, 16:37 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hari pertama gelaran Hammersonic “Rise of The Empire” 2023 digelar di Pantai Carnaval Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (18/3/2023).

Dalam pantauan Kompas.com, meski cuaca panas terik tak menyurutkan langkah Hammerhead (penggemar Hammersonic) untuk menyaksikan festival musik metal terbesar se-Asia Tenggara ini.

Baca juga: Jadwal Lengkap Penampil Hari Pertama Hammersonic 2023

Salah satunya Joni asal Jakarta, yang terlihat mengantri masuk ingin menyaksikan beberapa band favoritnya.

“Mau nonton yang ada saja. Gue sih tadinya mau nonton Overkill tapi enggak jadi. Gue sekarang mau nuker tiket dulu dan lihat-lihat merchandise,” kata Joni.

Baca juga: Deretan Konser Musik Pekan Ini, Hammersonic hingga Arctic Monkeys

Di tempat tiket masuk sudah terdapat beberapa petugas untuk melakukan pemeriksaan.

Untuk Hammersonic 2023 hari pertama menampilkan headliner utama grup band thrash metal, Vio-lence, yang akan naik panggung pada pukul 23.00 WIB.

Baca juga: Bocoran Penampilan Vio-lence di Hammersonic 2023 Hari Pertama

Kemudian ada Rocket Rockers, St. Loco, Stereowall, Burgerkill serta penampilan Killing Me Reunion DJ Set.

Selain itu adapula penampilan DJ Sihk, Greyhoundz, The Working Class Symphony, Dads in the Park, Ruin, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com