Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ryszard Mangkir Lagi dari Sidang Mediasi, Tamara Bleszynski: Abang Seperti Apa Perlakukan Adiknya Seperti Ini

Kompas.com - 15/03/2023, 14:47 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Tamara Bleszynski heran dengan sikap kakaknya, Ryszard Blezynski, yang lagi-lagi tidak menghadiri sidang mediasi gugatan wanprestasi Rp 34 miliar yang dilayangkannya sendiri.

Tamara mengatakan, tidak ada komunikasi antara ia dan sang kakak.

"Maksud saya janganlah mempermainkan orang. Saya ini kan single mother, saya punya warung, mungkin tidak sebesar kakak saya punya, tapi saya punya tanggung jawab," kata Tamara Bleszynski usai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (15/3/2023).

Baca juga: Tamara Bleszynski Merasa Dipermainkan Kakaknya yang 2 Kali Mangkir dari Sidang

Tamara selama ini tinggal di Bali. Jadi, untuk datang ke sidang di Jakarta, ia harus mengeluarkan biaya dan meninggalkan anaknya yang masih kecil.

"Bagaimana saya tidak kecewa? Abang seperti apa yang memperlakukan adiknya seperti ini, kecewa lah, kecewa," ujar Tamara Bleszynski.

Sepengetahuan kuasa hukum Tamara Bleszynski, Djohansyah, alasan Ryszard tidak hadir karena sakit.

Baca juga: Tamara Bleszynski Kecewa Berat, Kakaknya Kembali Tak Hadiri Sidang Mediasi Gugatan Rp 34 Miliar

"Konon kabarnya karena sakit dan segala macam. Cuma kemarin sudah itu sudah tiga minggu diminta hadir ya kita hadir. Yang minta tiga minggu itu bukan kami, mereka yang minta. Sekarang tidak hadir lagi," kata Djohansyah.

Persidangan sebelumnya sebenarnya juga beragendakan mediasi.

Namun, saat itu pihak Ryszard meminta waktu tiga pekan agar mediasi dijadwalkan ulang.

Dengan demikian mediasi kali ini lagi-lagi belum terlaksana.

Baca juga: Jalani Sidang Kasus Gugatan Rp 34 Miliar, Tamara Bleszynski: Persiapan Penuh Doa

Agenda sidang selanjutnya pada 29 Maret 2023 adalah masing-masing pihak penggugat dan tergugat mengajukan proposal perdamaian.

Sebagai informasi, pada medio Januari 2023, Ryszard Bleszynski menggugat Tamara Bleszynski atas kasus dugaan wanprestasi dengan permintaan ganti rugi senilai Rp 34 miliar.

Pada Desember 2001, keduanya disebut sepakat untuk membagi dua biaya pengobatan ayah mereka, Zbigniew Bleszynski, di Amerika Serikat.

Baca juga: Kekecewaan Tamara Bleszynski Usai Sidang hingga Ungkap Cerita Saat Ayah Meninggal Dunia

Namun menurut pihak Ryszard, Tamara belum pernah membayarnya hingga sekarang.

Sementara pemicu lain adanya gugatan ini adalah Tamara yang melaporkan Ryszard ke Polda Jawa Barat pada Desember 2021 atas kasus dugaan penggelapan aset berupa hotel di kawasan Cipanas, Jawa Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com