Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Bulan Ramadhan, Atalarik Syach Ajarkan Anak-anak Berpuasa

Kompas.com - 12/03/2023, 16:53 WIB
Vincentius Mario,
Rintan Puspita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesinetron Atalarik Syach dan keluarganya bahagia menyambut bulan ramadhan yang akan datang dalam waktu dekat.

Atalarik mengungkap, kedua anaknya Syarif Muhammad Fajri dan Aisyah Shabira juga sudah mulai berpuasa.

"Sudah, yang abang puasa sejak tahun lalu. Yang adik sudah mulai belajar," kata Atalarik Syach saat ditemui di Gedung Pewayangan, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Minggu (12/3/2023).

"Setengah hari atau sehari full enggak apa-apa, terserah, enggak boleh dipaksain," lanjutnya. 

Pesinetron berusia 49 tahun itu tak ingin memaksakan anak-anaknya dalam beribadah.

Baca juga: Maknai Bulan Ramadhan, Atalarik Syach: Enggak Boleh Boros

"Pokoknya menurut saya, anak-anak beribadah itu kembali lagi harus dari hatinya. Enggak ada paksaan," ujar Atalarik.

"Tapi orangtua enggak boleh lengah. Harus diajarkan, pemahaman, khususnya wajib-wajibnya," lanjutnya. 

Atalarik juga ingin menjadi contoh yang baik bagi anak-anaknya.

"Kebetulan anak-anak saya juga di sekolah islam, mudah-mudahan itu membantu saya yang dari kecilnya juga jelek banget," ucap Atalarik. 

"Saya mungkin banyak belajar juga nih dari anak-anak. Sama-sama saling support. Kalau saya enggak puasa takutnya dia juga tergoda enggak puasa," lanjutnya.

Sementara, Atalarik memaknai bulan puasa sebagai momen yang tepat untuk tidak boros.

"Persiapan saya puasa, sebenarnya konsepnya keluarga itu enggak boleh boros. Intinya puasa itu kan kita merendahkan diri. Menjaga jangan sampai berlebihan. Kalaupun ada makanan favorit, itu dikurangi," tutur Atalarik.

"Bukan berarti pas buka puasa itu membludak. Jadi puasa kalau keluarga saya di rumah, ya daging yang ada secukupnya. Makanya kurus-kurus ya. Jadi persiapannya ya tahan makan, minum," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com