JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor Roger Danuarta pilih melaporkan babysitter anak sulungnya, Shaquille ke polisi setelah memukul dan menjepit tangan Shaquille ke pintu mobil mainan.
Berbeda dengan baby sitter pertama yang tak sampai dibawa ke kantor polisi, pada kasus babysitter kedua ini Roger merasa perlu membawanya ke kantor polisi karena sudah melibatkan fisik.
"Yang kasus kedua ini nyakitin secara fisik. Mukul juga, terus lagi main, tangannya dijepitin ke pintu mobil," kata Roger dikutip dari YouTube The Sungkars.
Perilaku babysitter Shaquille itu diketahui Roger setelah mereka melihat rekaman CCTV dan menyadari perubahan sikap putra mereka.
Baca juga: Jessica Iskandar Akan Urus Bayinya Sendiri Tanpa Bantuan Babysitter
Shaquille yang mereka kenal sebagai anak yang tidak rewel, mendadak sering menangis.
"Waktu kejadian, di kamar pas mau ditidurin, mungkin si babysitter-nya pengin buru-buru me time kali ya, Shaquille belum mau tidur," ujar Roger.
"Biasa anak kecil suka tangannya ngutal ngutil bantal mau cari lelapnya, sama si susternya ini disentil tangannya kenceng banget, sampai Shaquille nangis, nangisnya sampai keabisan napas gitu," sambung Roger.
Memang, terlihat hanya disentil, tapi mengetahui putranya menangis sampai kehabisan napas, kejadian itu sempat membuat Roger kesal.
Baca juga: Tak Pakai Jasa Babysitter, Nikita Willy Urus Sendiri Bayinya
Belum lagi kejadian lainnya ketika babysitter itu menjepit jari putranya di pintu mobil mainan.
Karena itu, untuk memberikan efek jera, Roger akhirnya melaporkan kasus itu ke kantor polisi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.