JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan pembawa acara Richard Kyle mengungkap alasannya menerima tawaran program dating show, The Bachelor Indonesia.
Di The Bachelor Indonesia, Richard Kyle menjadi talent yang akan mencari calon pasangan dari 19 kontestan.
Richard mengatakan, kesempatan yang tidak akan datang dua kali dalam hidupnya.
"Masih jomlo, motivasi aku emang let's say aku merasa ini once in a life time, kesempatan yang luar biasa," kata Richard Kyle saat jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Kamis (2/2/2023).
Baca juga: The Bachelor Indonesia Tayang 10 Februari 2023, Tampilkan Richard Kyle
Alasan lainnya, Richaed Kyle senang berpetualang dan berani mengambil kesempatan dengan tingkat risiko tinggi.
"Buat aku, aku seorang yang adventures banget, spontan, risk taker. I think ini kesempatan yang luar biasa, aku sangat bangga bisa bergabung sama mereka," ujar Richard Kyle.
Secara format, The Bachelor Indonesia sama dengan The Bachelor versi negara lain, termasuk urutan episodenya.
The Bachelor Indonesia memiliki latar tempat di Bali, Indonesia.
Baca juga: The Bachelor Indonesia Tayang Februari 2023
"Buat Bachelor Indonesia ini berbeda, bedanya kita lebih bawa budaya lokal yang lebih relatable dengan masyarakat Indonesia," kata Richard.
Sementara di sisi lain, produser The Bachelor Indonesia, Sakti Parantean, mengungkapkan alasan memilih Richard dari banyak pria yang mengikuti casting.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.