Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruben Onsu Sudah Kantongi Nama Akun yang Hujat Betrand Peto

Kompas.com - 31/01/2023, 18:35 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Ruben Onsu mengaku sudah mengantongi beberapa nama akun yang menghujat anaknya, Betrand Peto.

Diketahui, Ruben Onsu melayangkan surat peringatan terbuka melalui Instagram-nya atas hujatan tersebut.

“Ada beberapa (akunnya), kalau menurut saya dibalikin ke manusianya aja, itu potongan gambar yang diambil, terus menggiring sebuah opini, wah itu udah bahaya,” kata Ruben Onsu saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (31/1/2023).

Sebelum mengambil langkah tersebut, suami Sarwendah ini sudah berkonsultasi dengan kuasa hukumnya.

Baca juga: Betrand Dihujat, Ruben Onsu Layangkan Surat Peringatan Terbuka

“Saya sudah konsultasi juga ke kuasa hukum sebelum somasi atau tantangan ini,” ucap Ruben.

Ruben belum bisa membeberkan terkait langkah selanjutnya.

“Ada tahapnya diurus sama lawyer,” ujar Ruben Onsu lagi.

Melalui Instagram-nya, Ruben melayangkan surat peringatan terbuka kepada pihak yang menghujat Betrand Peto. Dalam surat itu, Ruben menyebut hujatan tersebut sudah keterlaluan.

Baca juga: Cerita Betrand Putra Onsu Dapat Penghargaan di Saat Ruben Onsu Jatuh Sakit

Berikut isi surat peringatan terbuka:

Kami, selaku Kuasa Hukum dari PT. Media Bens Abadi dengan ini menyampaikan peringatan terbuka sehubungan dengan terdapat banyakya unggahan pada sosial media dan platform video online atas artis di bawah naungan manajemen klien kami PT. Media Bens Abadi, yakni Betrand Putra Onsu.

Adapun unggahan sebagaimana dimaksud adalah unggahan yang mengandung informasi yang dibuat dengan narasi tidak sesuai fakta maupun narasi-narasi yang termasuk opini tidak baik yang diduga dapat menyebabkan pencemaran nama baik dari Betrand Putra Onsu.

Baca juga: Ruben Onsu Detak Jantung Tiba-tiba Hilang hingga Mimpi Bertemu Olga Syahputra

Lebih lanjut unggahan tersebut juga banyak yang diunggah dengan photo/video yang sudah diedit untuk kemudian disebarluaskan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Melalui surat peringatan terbuka ini, kami dari pihak kuasa hukum PT. Media Bens Abadi memberikan peringatan terbuka kepada seluruh oknum yang mengunggah dan menyebarluaskan unggahan tersebut agar segera menghapus dan tidak mengunggah kembali informasi yang tidak berdasar dan sesuai fakta tersebut atas artis yang berada di bawah naungan manajemen kami yakni Betrand Putra Onsu dan artis-artis lainnya.

Apabila semenjak surat ini diterbitkan masi kami temukan akun yang melakukan kegiatan ini maka akan kami proses sesuai ketentuan hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca juga: Mimpi Bertemu Olga Syahputra, Ruben Onsu: Mau Balik, Sama Dia Diusir

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MOP CHANNEL (@mopchannel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com