Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luna Maya soal Jodoh, Nikmati Masa Jomlo dan Tak Jadikan Pernikahan sebagai Pencapaian Hidup

Kompas.com - 28/01/2023, 10:39 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

“Ada kok itu, ingin punya anak ya, ingin jadi ibu ya, itu sangat alami. Tapi kalau memang belum ada jalannya, mau maksain seperti apa," lanjut Luna Maya.

Meski demikian, Luna Maya tetap berikhtiar mencari pendamping hidup yang tepat untuknya.

Meski hingga kini belum menemukannya, Luna sangat bersyukur dengan semua yang dikaruniakan Tuhan pada hidupnya.

Baca juga: Diisukan Pacaran dengan Gading Marten, Luna Maya Beri Klarifikasi

4. Selalu disebut dalam doa

Tak hanya berikhtiar, Luna Maya juga mengaku selalu berdoa untuk dipertemukan dengan jodoh yang sepadan dengannya.

Namun, sampai saat ini ia merasa Tuhan belum menunjukkan pria yang sepadan dengannya. Sehingga sampai saat ini ia masih menanti jawaban dari Tuhan.

“Aku minta kok dalam doa-doaku, kalau mau diberikan jodoh yang sepadan, yang mengerti aku, yang menerima aku. Tapi belum ada, artinya belum dikabulkan, energinya belum menyambut apa yang aku inginkan,” ucap Luna.

Baca juga: Cara Luna Maya Menjaga Mood di Tengah Banyaknya Aktivitas

Ia pun tak marah walau doanya hingga kini belum dikabulkan oleh Tuhan. Sebab tujuan hidupnya di dunia tidak hanya untuk menikah.

Luna Maya juga tak mau memaksakan menjalin hubungan apabila belum menemukan yang terbaik. Ia percaya suatu saat bakal dapat jodoh yang terbaik dari Tuhan.

“Kalau nyari terlalu ngotot ketemunya yang asal-asalan. Akhirnya enggak benar. Kalau sudah saatnya tanpa sadar akan ketemu orang yang tepat,” tutur Luna Maya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com