JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis band GIGI, Armand Maulana, masih energik meski usianya kini sudah 51 tahun.
Armand mengatakan, ia masih energik karena rutin olahraga dan jaga stamina. Tidak hanya dirinya, Armand mengatakan, seluruh personel GIGI pun rutin olahraga dan menjaga stamina.
“Ya olahraga sih, olah tubuh, karena memang yang fisik memang di band itu kan vokalis sama drum, karena memang fisik, tapi kan tetap aja keempatnya harus jaga stamina juga gitu,” ujar Armand di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (27/1/2023).
Baca juga: Lirik Lagu Rerata, Singel Baru Armand Maulana (OST. Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang)
Armand tak menampik di usianya yang kini tak lagi muda ia kerap merasa kelelahan setiap selesai manggung. Terlebih usai manggung di luar kota.
Tak seperti saat usia 20 tahunan, ia masih sering begadang walau keesokan harinya manggung. Namun kini, kata Armand, ia lebih rajin olahraga untuk menjaga tubuhnya tetap fit.
“Kalau sekarang sih udah kerasa banget setiap kita show di mana. Terutama pas kita show pakai pesawat itu tuh kerasa banget pas turun show, balik lagi ke rumah pakai pesawat,” ucap Armand.
Baca juga: Armand Maulana Isi OST Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang
“Nah itu udah kerasa banget, di rumah itu sudah bener-bener 'wah lemas banget ya' nah kalau enggak dijaga dengan olahraga gitu ya kayaknya agak sulit,” lanjut Armand.
Menurut Armand, semua personel GIGI sudah punya tips sendiri agar menjaga staminanya tetap kuat.
Armand juga makan makanan dan minum minuman sehat, sehingga suaranya tetap terjaga. Sebab bagi seorang vokalis batuk adalah sakit yang kerap dikhawatirkan.
“Jadi apa ya, yang pasti kalau standar-standarnya mah pada saat show gede enggak boleh begadang, dan makan yang benar,” tutur Armand.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.