Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 06/01/2023, 22:23 WIB
|
Editor Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Peristiwa yang dialami Indra Bekti membuat presenter Melaney Ricardo banyak belajar.

Terutama, Melaney ingin menaruh perhatian lebih soal asuransi jiwa dan kesehatannya ke depannya.

"Langsung kami pikirkan. Kalau asuransi aku sendiri sudah ada. Tapi banyak yang harus dipikirkan, dari pendidikan, jiwa, harus dipikirin, dilengkapi," kata Melaney usai menjenguk Indra Bekti di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023).

"Karena kalau kesehatan jiwa, itu udah pasti. Akhirnya pengin kerja apa pun juga, yang tidak menjamin harus diperjuangkan. Selalu ada pelajaran dalam setiap kejadian," lanjut Melaney.

Baca juga: Melaney Ricardo Ajak Rekan-rekan Artis Berdonasi untuk Indra Bekti

Melaney Ricardo dan suaminya, Tyson Lynch, membesuk Indra Bekti yang sedang dirawat di RS Abdi Waluyo.

Melaney menambahkan dia juga belajar bahwa kesehatan adalah yang terutama.

"Pasti, apalagi lihat teman sakit, kami kerja bareng. Again, kalau cuma sekadar kita kerja enggak pikirin kesehatan gimana," ujar Melaney.

Melaney menambahkan, menerapkan pola hidup sehat juga sangat penting.

Baca juga: Datang Jenguk, Melaney Ricardo Sedih Indra Bekti Rayakan Ulang Tahun di Rumah Sakit

"At the end of the day, Tyson selalu bilang sama saya, 'control yourself'. Hal yang kita bisa kontrol, kita lakukan. Menjaga stres, mungkin juga bisa olahraga, dan terapkan pola hidup sehat," kata Melaney.

"Things happens in life. Kita sehat, tapi tiba-tiba sakit itu kan kehendak Tuhan. Kita hanya bisa kontrol hal-hal yang memang kita bisa kontrol," lanjutnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+