Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/09/2022, 08:59 WIB
Kistyarini

Editor

KOMPAS.com - Rapper Coolio meninggal dunia di Los Angeles pada Rabu (28/9/2022).

Rapper yang dikenal dengan lagu hit "Gangsta's Paradise" itu meninggal dunia di usia 59 tahun.

Kabar kematian Coolio, yang diberitakan pertama kali oleh TMZ, dikonfirmasi oleh manajernya, Jarez Posey kepada NBC.

"Yang saya tahu dia saat ini berada di rumah teman dan di dalam kamar mandi," kata Posey.

Jarez menambahkan Coolio diduga mengalami serangan jantung.

Namun sejauh ini belum ada pernyataan resmi tentang penyebab kematiannya.

Menurut TMZ, Coolio yang sedang di kamar mandi tidak menjawab ketika dipanggil.

Temannya kemudian masuk ke kamar mandi dan mendapati rapper itu tidak sadar.

Teman tersebut menghubungi tim medis, yang kemudian menyatakan Coolio sudah meninggal.

Coolio dilahirkan dengan nama Artis Leon Ivey Jr di Monessen, Pennsylvania

Namanya terkenal di tahun 1990-an.

Coolio meraih Grammy Award untuk Best Rap Solo Performance untuk lagu "Gangta's Paradise" pada 1996.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com