Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengabdi Setan 2: Communion Turun Layar dengan Total 6,3 Juta Penonton

Kompas.com - 11/09/2022, 13:39 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Pengabdi Setan 2: Communion akhirnya turun layar.

Film besutan sutradara Joko Anwar ini total meraih 6,3 juta penonton.

Lewat unggahan di Instagram-nya, Joko Anwar mengucapkan terima kasih kepada semua penonton yang telah menyaksikan karyanya.

Baca juga: Wajah Ibu di Pengabdi Setan 2: Communion Terinspirasi dari Joker

"Terima kasih telah menerima karya kami di hati," tulis Joko seperti dikutip Kompas.com, Minggu (11/9/2022).

Angka 6,3 juta penonton atau tepatnya 6.391.982 penonton sekaligus menempatkan Pengabdi Setan 2: Communion sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa ketiga.

Pengabdi Setan 2 duduk manis di bawah KKN di Desa Penari dan Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1.

Baca juga: Pengabdi Setan 2: Communion Ramaikan Sitges Film Festival 2022 di Spanyol

Angka 6,3 juta penonton juga merupakan prestasi tersendiri bagi Pengabdi Setan yang sebelumnya hanya menorehkan 4,2 juta penonton.

Ini juga menjadi film box office keempat dari sutradara Joko Anwar.

Sebelumnya, Joko juga sukses mengantar Gundala dan Perempuan Tanah Jahanam mendapatkan lebih dari sejuta penonton selama penayangannya di bioskop.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com