Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Baim Wong Akhirnya Cabut Pendaftaran Merek Citayam Fashion Week

Kompas.com - 27/07/2022, 08:41 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Setelah sempat buat heboh karena daftarkan merek Citayam Fashion Week ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), aktor dan YouTuber Baim Wong, akhirnya telah resmi mencabut pendaftarannya.

Lantas seperti apa hal ini awalnya terjadi hingga Baim maupun istrinya menjadi sasaran bully banyak orang? Berikut rangkumannya.

Ide awal

Baim mengatakan ide awal untuk mendaftarkan HAKI Citayam Fashion Week karena melihat antusiasme istrinya, Paula Verhoeven usai datang ke Citayam Fashion Week.

"Saya pertama kali punya ide pas Paula datang ke sana dan excited banget pas pulang, saya bilang 'yuk bikin sesuatu buat mereka'," kata Baim dikutip dari YouTube Baim Paula.

Baca juga: Baim Wong Buka Suara soal Pendaftaran Merek Citayam Fashion Week

Untuk membuat acara yang saat itu dipikirkan oleh Baim bisa mengangkat anak-anak tersebut, Baim merasa perlu mencari tahu kepemilikan Citayam Fashion Week.

"Kita takut ketika buat acara Citayam Fashion Week, ketika ada yang punya, kita nanti kena denda, takutnya itu aja, makanya kita cari," ujar Baim.

Daftarkan merek Citayam Fashion Week

Baim kemudian mendaftarkan Citayam Fashion Week ke DJKI Kementerian Hukum dan HAM pada 20 Juli 2022.

Ini dilakukan setelah berkomunikasi dengan Bonge dan anak-anak Citayam lainnya.

Dalam permohonan tersebut, Citayam Fashion Week didaftarkan dengan kode kelas 41, yaitu sebagai hiburan dalam sifat peragaan busana, layanan hiburan yaitu menyediakan podcast di bidang mode.

Baca juga: Kata Baim Wong soal Daftarkan Merek Citayam Fashion Week : Sudah Mau Final

Heboh di media sosial dan klarifikasi Baim

Keputusan Baim itu mendapat banyak kritikan dari masyarakat hingga pejabat publik.

Banyak yang menasihati agar Baim mencabut pendaftaran tersebut.

Baim kemudian muncul dan memberikan penjelasannya pada Senin (25/7/2022).

"Citayam Fashion Week ini bukan milik saya..Ini milik mereka semua, ini milik Indonesia," tulis Baim di Instagram.

Baca juga: Nasihati Baim Wong, Ridwan Kamil: Tidak Semua Urusan di Dunia Ini Harus Selalu Dilihat dari Sisi Komersial

"Saya hanyalah orang yang punya visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang untuk membuat trend ini menjadi wadah yang legal dan enggak musiman," lanjutnya.

Kritik tak berkurang walaupun Baim memberikan penjelasan atas maksud dan tujuannya mendaftarkan merek Citayam Fashion Week.

Baim Wong umumkan menarik pendaftaran

Baim resmi mencabut permohonan pendaftaran merek Citayam Fashion Week dari Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia pada Selasa (26/7/2022).

Dengan sudah ditandatanganinya surat permohonan penarikan kembali permohonan pendaftaran merek CFW maka perusahaan Baim, Tiger Wong Entertainment, resmi melepas permohonan pendaftaran merek Citayam Fashion Week.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com