Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debut Solo, J-Hope BTS Akui Merasakan Tekanan

Kompas.com - 16/07/2022, 15:42 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Debut solo, J-Hope member BTS mengungkapkan tekanan yang ia rasakan selama persiapan, dalam wawancara dengan Rolling Stone.

J-Hope merilis album Jack in The Box pada 15 Juli 2022. Album itu berisi berisi 10 lagu dengan track andalan "Arson" dan "MORE".

Ia menjadi member pertama yang debut solo di antara 7 member BTS.

"Karena saya yang pertama melakukan solo, saya merasakan tanggung jawab dan pasti ada beberapa tekanan juga," kata J-Hope, dilansir People.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Album Debut J-Hope BTS, Jack In The Box

Dia mengatakan Jack in the Box berisi hal-hal yang dia ingin lakukan secara pribadi.

"Hampir sampai pada titik di mana saya khawatir pada diri sendiri, 'Apakah saya terlalu fokus hanya pada apa yang ingin saya lakukan?' Saya pikir dari situlah setengah kegugupan berasal," ungkap J-Hope.

Penyanyi berusia 28 tahun ini menyebut album ini sangat berarti baginya.

"Saya merasa bangga dan bersemangat karena album ini keluar," ujarnya.

Baca juga: Listening Party Jack in The Box J-Hope BTS yang Dihadiri Taeyang BIGBANG hingga Jessi

J-Hope pernah merilis mixtape Hope World pada tahun 2018 dan single "Chicken Soup" pada tahun 2019. Namun saat itu belum resmi debut solo.

Menurut J-Hope, secara kebetulan ia menjadi yang pertama debut solo.

"Daripada memikirkan urutan siapa yang akan merilis lebih dulu, saat berpromosi sebagai BTS, saya terus bertanya pada diri sendiri, 'Jenis musik apa yang bisa saya lakukan sebagai J-Hope BTS?'," katanya.

Baca juga: Cerita J-Hope tentang Reaksi RM dan Jungkook Saat Dengarkan Album Jack In The Box

"Saya pikir dari segi waktu, saya akhirnya menjadi yang pertama karena saya terus-menerus mempersiapkan. Saya tidak mendekati proyek dengan keinginan untuk menjadi yang pertama dalam pikiran," jelasnya lagi.

Setelah merilis album solo, J-Hope dijadwalkan tampil di festival musik Lollapalooza di Chicago, AS, pada 31 Juli 2022.

ARMY -sebutan bagi penggemar BTS- bakal bisa menyaksikan J-Hope membawakan lagu-lagu dari Jack In The Box di salah satu festival musik terbesar di AS tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com