Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ardhito Pramono Jelaskan Alasan Rilis Album Berbahasa Indonesia

Kompas.com - 13/07/2022, 20:34 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ardhito Pramono merilis album studio bertajuk Wijayakusuma, Rabu (13/7/2022).

Wijayakusuma merupakan album pertama Ardhito Pramono yang menggunakan bahasa Indonesia sepenuhnya.

Ardhito mengatakan, musisi Narpati Awangga atau dikenal Oomleo telah membantunya dalam menggarap album ini.

"Ini tuh (hasil) obrolan-obrolan jam 2 pagi sama Oomleo yang benar-benar mempengaruhi gue untuk bisa berkarya lebih indah lagi dan bisa mengapresiasi lagi apa yang sudah seharusnya," kata Ardhito Pramono saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (13/7/2022).

Baca juga: Makna Sakti di Balik Album Wijayakusuma Ardhito Pramono

"Jadi benar-benar banyak cerita dan kisah dari Oomleo tentang hal-hal Indonesia," sambungnya.

Ardhito merasakan keterikatan dengan Oomleo karena dia menyukai lagu-lagu lawas.

"Kebetulan gue suka lagu-lagu Indonesia banget tahun 80-an dan tahun 50-an, eh nyambung nih sama Oomleo," ujarnya.

Setelah mengobrol dengan produser Gusti Irwan Wibowo, Ardhito bertemu dengan tim dari label musiknya, Askara Records.

Baca juga: Lirik Lagu Wijayakusuma, Singel Baru dari Ardhito Pramono

"Setelah itu gue ketemu sama Aryo. Ketemu sama Hanin mereka bilang Indonesia banget yang kebetulan saat itu gue abis nge-remake lagu 'Masa-Masa'," paparnya.

Album Wijayakusuma terdiri dari delapan lagu yang bisa didengar melalui aplikasi streaming musik.

Wijayakusuma merupakan kumpulan karya keenam darinya setelah lima album pendek Ardhito Pramono (2017), Playlist, Vol. 2 (2017), a letter to my 17 year old (2019), Craziest thing happened in my backyard (2020), dan Semar & Pasukan Monyet (2021).

Sejak Ardhito mulai dikenal pada 2013, repertoar musiknya berada di seputaran pop atau jazz dengan nyanyian lirik bahasa Inggris.

Baca juga: Ardhito Pramono Rilis Wijayakusuma, Karya Perdana Setelah Masa Rehabilitasi

Ardhito Pramono juga menunjukkan karakter musiknya melalui beberapa soundtrack film, lagu lepasan, hingga karya kolaborasi.

Namun untuk pertama kalinya, lewat delapan lagu dalam Wijayakusuma, Ardhito melahirkan karya sendiri dengan sentuhan Indonesia sebagai dasar utamanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Lirik Lagu Blue Electric Light, Lagu Baru dari Lenny Kravitz

Lirik Lagu Blue Electric Light, Lagu Baru dari Lenny Kravitz

Musik
Lirik Lagu a bulleT w- my namE On dari Bring Me The Horizon & Underoath

Lirik Lagu a bulleT w- my namE On dari Bring Me The Horizon & Underoath

Musik
Lirik Lagu [ost] (spi)ritual, Lagu Baru dari Bring Me The Horizon

Lirik Lagu [ost] (spi)ritual, Lagu Baru dari Bring Me The Horizon

Musik
SM Entertainment Tegas Bantah Rumor Haechan dan Johnny NCT Bersama 3 Wanita di Jepang

SM Entertainment Tegas Bantah Rumor Haechan dan Johnny NCT Bersama 3 Wanita di Jepang

K-Wave
7 Artis Peduli Lingkungan, Mulai Pilah hingga Daur Ulang Sampah

7 Artis Peduli Lingkungan, Mulai Pilah hingga Daur Ulang Sampah

Seleb
Catherine Wilson Ingin Perceraiannya Cepat Selesai, Tak Ajukan Banding meski Gugatan Nafkah Lampaunya Ditolak Hakim

Catherine Wilson Ingin Perceraiannya Cepat Selesai, Tak Ajukan Banding meski Gugatan Nafkah Lampaunya Ditolak Hakim

Seleb
Kronologi Tiko Aryawardhana Dilaporkan atas Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Kronologi Tiko Aryawardhana Dilaporkan atas Dugaan Penggelapan Uang Rp 6,9 Miliar

Seleb
Sarwendah Jelaskan Alasan di Balik Perilaku Betrand Peto, Sebut soal Perbedaan Adat

Sarwendah Jelaskan Alasan di Balik Perilaku Betrand Peto, Sebut soal Perbedaan Adat

Seleb
Catherine Wilson dan Idham Mase Bercerai, Gugatan Nafkah Lampau Ditolak dan Rencana Banding

Catherine Wilson dan Idham Mase Bercerai, Gugatan Nafkah Lampau Ditolak dan Rencana Banding

Seleb
Catat, Mami Louisse Pandu Shopee Live Selama 60 Jam, Ada Flash Sale Toyota Agya dan Honda Beat Seharga Rp 6.000

Catat, Mami Louisse Pandu Shopee Live Selama 60 Jam, Ada Flash Sale Toyota Agya dan Honda Beat Seharga Rp 6.000

Seleb
Film Peaky Blinders Segera Diproduksi dan Tayang di Netflix

Film Peaky Blinders Segera Diproduksi dan Tayang di Netflix

Film
Perkembangan Kasus Tiko Aryawardhana Terkait Dugaan Penggelapan Uang atas Laporan Mantan Istri

Perkembangan Kasus Tiko Aryawardhana Terkait Dugaan Penggelapan Uang atas Laporan Mantan Istri

Seleb
Cerita Ivanka, Pilih Tetap di Slank dan Lepas Tawaran Bekerja di Australia

Cerita Ivanka, Pilih Tetap di Slank dan Lepas Tawaran Bekerja di Australia

Musik
LSF Ungkap Prosedur Sensor hingga Rencana Pembesaran Tulisan Klasifikasi di Poster Film

LSF Ungkap Prosedur Sensor hingga Rencana Pembesaran Tulisan Klasifikasi di Poster Film

Film
Jadwal Tayang Venom: The Last Dance dan Pemerannya

Jadwal Tayang Venom: The Last Dance dan Pemerannya

Entertainment
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com