JAKARTA, KOMPAS.com- Aktris senior Rima Melati telah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Sabtu (25/6/2022) pukul 14.15 WIB.
Rima Melati meninggal dunia usia berjuang melawan penyakitnya. Awalnya Rima Melati dilarikan ke ICU RS Pondok Indah Bintaro pada 7 Mei 2022.
Saat diperiksa dokter, Rima Melati diketahui punya infeksi pada paru-parunya yang terendam cairan.
Baca juga: Tangis Haru Anak Saat Jenazah Rima Melati Dikebumikan
Kemudian, Rima Melati juga divonis mengidap penyakit ginjal. Rima akhirnya dipindahkan ke RSPAD sejak 7 Juni 2022 dan di sana ia rutin mencuci darah atau hemodialisis.
Namun, siapa sangka di tengah perjuangan melawan sakitnya aktris senior itu mengembuskan nafas terakhirnya pada Jumat, 24 Juni 2022 pukul 15.14 WIB.
Prosesi pemakaman Rima Melati diiringi hujan deras disertai angin yang mengguyur wilayah Tanah Kusir.
Meski begitu, proses pemakaman tetap berlangsung dengan khidmat dan haru.
Berdasar pantauan Kompas.com, pelayat sudah berdatangan di area makam sebelum ambulance membawa jasad Rima Melati yang tiba sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca juga: Khidmat dan Haru Iringi Pemakaman Rima Melati
Putra Rima Melati, Aditya Tumbuan mengawal peti jenazah dari ambulans sembari memegang foto mendiang sang ibunda menuju liang lahat.
Kemudian Pendeta memimpin prosesi pemakaman dengan melantunkan doa-doa.
Lalu urukan tanah pun mulai menutupi peti jenazah. Lantunan doa mengiringi jalannya momen tersebut.
Tangis haru sang anak
Aditya Tumbuan, terlihat sangat tegar saat urukan tanah dimasukkan ke dalam pusara.
Walau begitu, air mata tetap mengalir ke area pipinya. Meski tertutup oleh masker hitam, wajah Aditya Tumbuan memerah.
Tangis Aditya pecah saat jenazah sang ibu masuk ke pusara.
Istri Aditya Tumbuan, Marisa Tumbuan pun terlihat menenangkan suaminya atas kepergian ibunda.
Baca juga: Keluarga Lega karena Rima Melati Sudah Tidak Sakit Lagi
Anak Rima Melati, Aditya Tumbuan, saat hadir dalam pemakaman ibundanya di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Sabtu (25/6/2022).
Ikhlas
Setelah proses pemakaman selesai, Aditya menyempatkan untuk memberikan pernyataannya kepada awak media.
Aditya mengaku sudah merasa lega karena ibundanya kini sudah tidak merasakan sakit lagi. Menurut Aditya, sang ibu sudah ada di sisi Sang Pencipta.
Baca juga: Rima Melati Tak Pernah Perlihatkan Rasa Sakitnya
"Hari ini, kita semua berdoa, langit pun berduka, kita semua menangis, membawa almarhum ke liang lahad terakhir," ujar Aditya.
"Sekaligus, kita bahagia karena almarhumah bisa tenang, sudah bisa merasakan hilangnya penyakit dan bertemu dengan suami terkasih di sana," ujar Aditya melanjutkan.
Bersamaan dengan ini, Aditya yang mewakili keluarga besar meminta kepada para pelayat agar dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya apabila mendiang memiliki salah.
"Saya ingin ucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya buat segala perhatian, doa, support, apa pun itu terhadap almarhumah Rima Melati," tutur Aditya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.