JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Afgan membuka penampilan di Java Jazz Festival 2022 pada Sabtu (28/5/2022) malam.
Afgan tampil di panggung BNI Hall (D2), JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Di sela penampilan, Afgan secara khusus mendapat ucapan ulang tahun dari para fansnya yang akrab disebut Afganisme.
Baca juga: Afgan Ultah ke-33, Rossa Beri Ucapan Manis di Panggung Konser 25 Tahun
Awalnya, Afgan membuka penampilannya lewat lagu "Say I'm Sorry".
Afgan mengaku terharu dan sangat bahagia bisa hadir kembali di konser tatap muka setelah dua tahun.
Afgan menyebut, Java Jazz Festival adalah panggung pertamanya yang teramai selama masa pandemi.
Baca juga: Nyanyikan Lagu Duet Bareng di Live Instagram, Hanbin dan Afgan Berujung Lupa Lirik
"Selamat malam Java Jazz. Udah lama banget, 2 tahun enggak manggung seperti ini," kata Afgan usai menyanyikan lagu pertama.
"Ini festival pertama yang saya datengi di masa pandemi. Terharu dan senang banget melihat kalian semua di sini. Thank you for coming guys," lanjutnya.
Saat hendak memasuki lagu kedua, Afgan terkejut dengan beberapa penonton yang menyanyikan lagu "Selamat Ulang Tahun" untuknya.
Baca juga: Tampil 2 Hari Berturut-turut, Rendy Pandugo Siapkan Gitar Khusus di Java Jazz Festival 2022
Afgan diketahui baru saja merayakan hari kelahirannya pada 27 Mei 2022.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.