Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reza Arap Mendadak Umumkan Pamit dari Media Sosial, Kenapa?

Kompas.com - 14/04/2022, 17:15 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Musisi yang juga gamer Reza Arap umumkan pamit dari media sosial.

Pria kelahiran 15 Oktober 1987 itu mengumumkan niatnya melalui unggahan Instagram Story @ybrap.

Arap bahkan terlihat sudah menghapus foto profil Instagram-nya.

"Aku akan beristirahat dari media sosial," tulis Arap.

Lebih lanjut Arap membenarkan asumsi orang-orang tentang dirinya.

Baca juga: Kembalikan Uang Doni Salmanan Rp 1 Miliar, Reza Arap Buat Meme Nistakan Diri Sendiri

"Semua asumsi kalian benar," tulisnya dalam unggahan berikutnya.

"Ya aku tidak baik-baik saja," imbuhnya.

Mengenai pekerjaan, Arap juga mengatakan mulai saat ini semua unggahan di media sosial akan dilakukan manajemen.

Dia juga menyertakan kontak yang bisa dihubungi terkait berbagai pekerjaannya.

"Sementara itu, manajemen saya akan mengendalikan semua unggahan dan pekerjaan," tulisnya.

Di unggahan berikutnya, Arap menulis pesan singkat bagi penggemarnya.

"I love you. I do," tulis Arap.

Sementara itu di Twitter, Arap sempat menulis pesan yang mengisyaratkan sebuah akhir dari cerita. 

"Jadi ini akhirnya," tulis Arap di akun Twitter @yourbae.

"Dari sebuah cerita mengejar kebahagiaan," tulisnya lagi.

Beberapa netizen mengaitkan istirahatnya Arap dari media sosial karena persoalan rumah tangga. Tapi mereka berharap itu bukan alasan yang sebenarnya.

Menanggapi komentar netizen tentang hal tersebut, suami Wendy Walter ini hanya memberikan emoji tersenyum.

 

Reza ArapInstagram @ybrap Reza Arap

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com