Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rilis Lagu Ku Ingin, Tasha Bouslama Keluar dari Zona Nyaman

Kompas.com - 11/03/2022, 23:34 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Tasha Bouslama menghadirkan single terbarunya yang berjudul “Ku Ingin”.

Lagu ini menjadi karya keempat Tasha dalam bermusik usai mengeluarkan tiga single yang berjudul “Merah Sejuta Luka”, “Satu Dua Tiga”, dan “Tienes Mi Corazon”.

"Ku Ingin" diciptakan oleh Krishna Balagita yang merupakan mantan personel ADA Band, dibawah naungan label musik Dumeca Records.

"Aku senang sekali lagu ini rilis setelah melakukan semua prosesnya selama tiga bulan ini," kata Tasha Bouslama, di kawasan Jakarta Selatan, belum lama ini.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Ku Ingin Kau Tahu dari The Overtunes

Bagi Tasha Bouslama, bukan hal yang mudah bisa menyelesaikan single ini.

Apalagi, lagu ini merupakan genre yang baru bagi Tasha. Bisa dikatakan, ia keluar dari zona nyamannya dalam bermusik.

"Tantangan banget saat rekaman. Aku tuh enggak pernah nyanyi lagu seperti ini. Ya aku terus latihan dan memang aku mau mengeksplor lebih jauh musik aku," tutur Tasha Bouslama.

Sebagai informasi, Tasha Bouslama mengusung genre electronic dance music (EDM) dalam single “Ku Ingin”.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Ku Ingin Selamanya dari Ungu

"Beratnya lebih ke nada tinggi dan kemudian dipadukan dengan musik EDM ini. Bagaimana caranya suaranya harus masuk dengan musiknya, seru banget sih," kata perempuan berdarah Sunda Tunisia ini.

Lagu “Ku Ingin” memiliki tema tentang percintaan yang dikemas dengan musik EDM.

Tasha Bouslama juga memberi ringkasan tentang isi dari lagu tersebut.

"Lagu ini simpelnya tentang seseorang gadis yang suka playboy. Tapi, dia berharap cowok ini membalas perasaan dia," ungkap Tasha Bouslama.

Lagu “Ku Ingin” sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Ku Ingin Sendiri dari Kotak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Musik
Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Seleb
Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Film
Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Film
Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Film
Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Musik
Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Respons Ruben Onsu Usai Gugat Cerai Sarwendah

Seleb
Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

Film
Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Konser Lay Zhang di Indonesia Batal Digelar

Musik
Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Joko Anwar Ingin Nightmares and Daydreams Bisa Dikembangkan di Berbagai Negara

Film
Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Adegan ini Bikin Donny Alamsyah Tertarik Main Film Sengkolo Malam Satu Suro

Film
Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

Film
Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Joe Alwyn Buka Suara soal Kandasnya Hubungan dengan Taylor Swift

Seleb
Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

Acara Seribu Pelukan Jin BTS Tuai Reaksi Beragam, Tangis hingga Laporan Polisi

K-Wave
Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

Puji Kejujuran Penggemar Usia 19 Tahun yang Ngaku Ingin Punya Banyak Uang, B.I: Aku Juga Mau

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com