Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deddy Corbuzier Bentuk Tim Sepak Bola untuk Jawab Tantangan Raffi Ahmad

Kompas.com - 11/03/2022, 12:45 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara dan YouTuber Deddy Corbuzier kerap ditantang oleh presenter Raffi Ahmad dengan klub bolanya, Selebritis FC, untuk bertanding.

“Saya sering ditantangin sama dia sama Raffi dan lainnya untuk main bola. Saya bilang kalau saya main bola nanti setengah babak kena jantung," kata Deddy Corbuzier di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (10/3/2022).

Namun Deddy yang mengetahui fisiknya kurang mumpuni untuk bermain sepak bola akhirnya membentuk tim sepak bola bernama Alpha Rules.

Baca juga: Deddy Corbuzier Sindir Respon Netizen Saat Artis Good Looking Kena Narkoba, Apa Arti Good Looking?

Hal itu menjadi caranya untuk tetap memenuhi tantangan Raffi, meski tak secara langsung.

"Daripada gue lawan sendiri, mending gue bikinin tim namanya Alpha Rules buat lawan mereka (SFC)," ucap Deddy.

Sayangnya klub yang dibentuk Deddy Corbuzier itu harus mengakui keunggulan dari Selebritis FC saat menjalani pertandingan persahabatan di lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat.

Baca juga: Deddy Corbuzier Sindir Artis Terinfeksi Covid-19

Dalam tim Selebritis FC tampak nama-nama artis beken seperti Darius Sinathrya, Iko Uwais, Rico Ceper, Christian Gonzales dll, dan masih banyak lagi.

Deddy Corbuzier sendiri tidak bermain dalam pertandingan tersebut, ia hanya di pinggir lapangan menyaksikan timnya berlaga.

"Tapi setengah babak udah 3-0," ucap Deddy.

Deddy mengaku mempersiapkan timnya dengan baik selama enam bulan. Akan tetapi, waktu tersebut kurang cukup untuk menaklukkan Selebritis FC.

Baca juga: Bongkar Sisi Menggemaskan Deddy Corbuzier, Sabrina Chairunnisa: Maaf, Aku Enggak Kuat

“Lama ini, enam bulanan. Ini sih cuman senang-senang saja, Alpha Rules juga mainnya santai," tutur Deddy.

Deddy tak menampik jika memang ada pertandingan, dia bersiap turun langsung di lapangan hijau. Ia mengaku harus mempersiapkan betul fisiknya.

"Mungkin next-nya kasih gue waktu 3 bulan latihan lari, baru deh gue ikut," ujar Deddy Corbuzier.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com