Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disebut Anak Modern tapi Tetap Pakai Pilis, Aurel Hermansyah Banjir Pujian

Kompas.com - 01/03/2022, 10:02 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama kembali ke rumah usai melahirkan anak pertama, Aurel Hermansyah terlihat memakai pilis di bagian dahi.

Atta Halilintar yang melihat istrinya memakai pilis bahkan sempat bertanya-tanya karena penasaran.

"Ini kamu pakai apaan di jidat?" tanya Atta, dikutip dari YouTube AH.

"Kayak kue gitu," imbuhnya sambil melihat pilis di dahi Aurel.

Baca juga: Kepergok Pakai Pilis, Paula Verhoeven Buat Heboh

Aurel tersenyum kemudian memberitahu tentang pilis di dahinya.

"Pilis," ucap Aurel.

Video yang memperlihatkan Aurel sedang memakai pilis itu kemudian viral di media sosial dan mendapat sorotan dari netizen.

Banyak diantara netizen yang memuji Aurel. Ini karena di usianya yang masih muda, Aurel tetap mengikuti adat Jawa tersebut.

"Aurel nurut banget, anak zaman modern tapi masih mau ngikuti adat kebiasaan orang tua zaman dulu," tulis @keysyadina.

"Aurel keren banget, nurut orang tua zaan dulu, pakai pilis," tulis @heningtersana.

"Udah jadi artis tapi masih mau resep tradisional, hebat," tulis @erinakf23.

Baca juga: Azriel Bahagia Jadi Paman dari Anak Atta dan Aurel, Arsy Justru Komplain

"Seneng lihat anak-anak modern tapi nurut dengan tradisi Jawa yang harus dilestarikan, Makasih mama Ameena yang cantik," tulis @atikapriyanti513.

Selain Aurel, Paula Verhoeven juga sempat terlihat memakai pilis usai melahirkan dua anaknya.

Dikutip dari jurnal Promotif Mentari A, 2014, pilis dipercaya bisa meringankan keluhan sakit kepala setelah melahirkan, melancarkan peredaran darah, menghilangkan pusing, mencegah sel darah putih naik ke atas dan untuk kesehatan mata pasca melahirkan.

Pilis bisa dibuat sendiri dengan bahan dari ramuan rempah tradisional seperti daun belimbing, kunyit dan pulowaras, pepermin.

Empat bahan itu ditumbuk lembut dan ditempelkan di bagian dahi. Tapi saat ini juga sudah tersedia pilis kemasan siap pakai, hanya perlu ditambahkan air, diaduk dan ditempel. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com