Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Produser Kukira Kau Rumah, Prilly: Pemain Pulang, Aku Belum

Kompas.com - 05/02/2022, 15:14 WIB
Vincentius Mario,
Dian Maharani

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Artis peran Prilly Latuconsina menceritakan pengalamannya pertama kali memproduseri sebuah film panjang.

Adapun film itu berjudul Kukira Kau Rumah yang mengangkat isu kesehatan mental.

"Ini pertama kali aku jadi produser yang diurusi banyak. Budget, kru, lokasi, wah itu luar biasa," kata Prilly saat ditemui di Tangerang, Jumat (4/2/2022) malam.

Baca juga: Mengenal Umay Shahab, Sutradara Film Kukira Kau Rumah yang Berusia 20 Tahun

Tak hanya itu, Prilly juga menjadi pemeran utama dalam film, yakni sebagai Niskala.

"Di sisi lain aku harus fokus di depan layar sebagai Niskala yang perannya luar biasa susah dan enggak mudah. Bukan peran yang selama ini aku perankan," ujar Prilly.

Prilly tak memampik waktunya amat tersita selama menjadi produser sekaligus pemain.

"Di saat pemain sudah pulang, aku belum, aku masih evaluasi produksi sama kru. Dan di saat pemain bisa istirahat, aku harus urus editing, warna," ungkap Prilly.

Baca juga: 5 Pernyataan Prilly Latuconsina soal Akuisisi Persikota Tangerang

Di awal, Prilly juga turut mengurus bagian sponsorship.

Prilly mengatakan, proses pembuatan film selama 2 tahun itu cukup melelahlan karena terpotong masa pandemi.

Namun, semua terbayar melihat antusiasme penonton.

Baca juga: Prilly Latuconsina Siap Bawa Persikota Tangerang Naik Kasta: Bayi Ajaib Butuh Ibu Ajaib

Pada hari pertama penayangannya, Kukira Kau Rumah mampu menggaet lebih dari 50.000 penonton

Film Kukira Kau Rumah mengangkat isu kesehatan mental, khususnya bipolar.

Film ini disutradarai Umay Shahab.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com