Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER HYPE] Prilly Latuconsina Jadi Pemilik Persikota Tangerang | Berat Badan Clarissa Putri Turun 40 Kg

Kompas.com - 31/01/2022, 08:13 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Berat badan berlebih kerap menjadi momok yang menakutkan bagi para wanita. Tak terkecuali oleh vlogger Clarissa Putri.

Menginginkan berat badan ideal, Clarissa yang dikenal sebagai vlogger beauty ini berhasil menurunkan bobot tubuhnya hingga 40 kilogram.

Bagaimana kisahnya? Berikut perjuangan Clarissa dan empat berita populer Hype lainnya sepanjang Minggu (30/2/2022) kemarin.

1. Cerita Clarissa Putri Berat Badan Turun 40 Kg

Kisah sukses diet beauty vlogger Clarissa Putri yang punya berat badan 145 kg menuai pujian banyak orang.

Clarissa yang selama ini dikenal menginspirasi wanita untuk tampil lebih percaya diri dengan tubuh seperti dirinya, membagikan perjalanan dietnya hingga turun 40 kg dalam 7 bulan.

"Kebetulan selama 27 tahun hidup tuh percobaan diet lebih banyak dibanding umur saya, wkwk, lebih dari 27 kali pastinya nyoba diet," tulis Clarissa di akun Instagram @clarissaputri_.

Baca selengkapnya.

2. Prilly Latuconsina Jadi Pemilik Persikota Tangerang

Aktris Prilly Latuconsina umumkan resmi menjadi pemilik klub sepakbola Persikota Tangerang.

Kabar tersebut dibagikan langsung oleh Prilly melalui unggahan di akun media sosialnya.

"Perempuan juga bisa! Akhirnya bisa resmi mengumumkan kalau sekarang aku bergabung di Persikota Tangerang sebagai pemilik," tulis Prilly di akun @prillylatuconsina96.

"Aku akan memberikan yang terbaik agar Persikota bisa bangkit ke masa kejayaannya," imbuhnya.

Baca selengkapnya.

3. Pesan Pelaku Uang di Rekening Fiersa Besari yang Raib

Penulis dan musisi Fiersa Besari ungkap sempat dihubungi oleh pelaku yang mengaku mengambil uang sebesar Rp 12 juta dari rekeningnya.

Dari pesan direct message (DM) antara Fiersa dengan orang yang mengaku sebagai pelaku itu, orang tersebut mengaku mengambil uang karena khilaf dan memohon agar persoalan ini tidak diperpanjang.

Tidak itu saja, orang yang mengaku sebagai pelaku itu juga mengatakan sudah mengembalikan uang yang diambil melalui rekening istri Fiersa, Aqia Nurfadla.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com