KOMPAS.com - Salah satu personel ASTRO, MJ memutuskan hiatus atau istirahat sementara karena masalah kesehatan.
Agensi dari ASTRO, Fantagio telah mengonfirmasi kabar tersebut pada 28 Januari 2022.
“MJ ASTRO menjalani pemeriksaan kesehatan setelah merasa terganggu kesehatannya selama promosi terakhir,” tulis Fantagio lewat fan cafe, dikutip dari Allkpop, Minggu (30/1/2022).
“Kami telah memutuskan untuk menghentikan semua aktivitas MJ untuk sementara waktu sesuai saran medis bahwa dia perlu istirahat dan dirawat,” tulis Fantagio lagi.
Baca juga: MJ ASTRO Bersiap Debut Solo dan Merilis Jadwal Teaser
Oleh karenanya, Fantagio kembali menegaskan bahwa semua kegiatan MJ akan dihentikan untuk sementara waktu.
Kemudian, Fantagio meminta penggemar untuk mengerti atas keputusan tersebut, serta mendoakan kesehatan MJ.
Hanya saja, tidak dijelaskan detail perihal masalah kesehatan yang dialami oleh MJ.
Diketahui, pemilik nama Kim Myung Jun ini debut bersama ASTRO pada 2016.
Namun, MJ sebelumnya juga pernah tergabung dalam SUPERFIVE.
Selain di industri musik, pria kelahiran 5 Maret 1994 ini juga aktif di dunia modelling.
Baca juga: Mulai dari MJ ASTRO hingga Inseong SF9, Simak Fakta Menarik Musikal Jack The Ripper
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.